Pengaruh Media KOKAMI (Kotak Kartu Misteri) dalam Model Pembelajaran Discovery Learning Terhadap Hasil Belajar Kelas XI IPA SMAN 1 SIOTAPINA (Studi pada Materi Pokok Sistem Koloid)

Asti Rey Mina Jaya(1), Muhammad Syahrir(2*), Jusniar Jusniar(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.35580/chemedu.v5i1.54503

Abstract


ABSTRAK
Penelitian eksperimen semu ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh Media KOKAMI dalam Model Pembelajaran Discovery Learning terhadap hasil belajar peserta didik kelas XI IPA SMAN 1 Siotapina pada materi pokok sistem koloid. Desain penelitian yang digunakan adalah posttest only control group design. Populasi penelitian adalah seluruh kelas XI IPA dengan jumlah 3 (tiga) kelas yang terdiri dari 67 orang. Penentuan kelas kontrol dan kelas eksperimen dilakukan dengan teknik random sampling. Sampel dalam penelitian ini adalah Kelas XI IPA 1 sebagai kelompok eksperimen yang berjumlah 24 orang dan XI IPA 2 sebagai kelompok kontrol yang berjumlah 22 orang. Teknik pengumpulan data menggunakan tes hasil belajar sebanyak 25 item yang telah di validasi ahli dan validasi item untuk memperoleh data hasil belajar. Analisis data statistik inferensial dilakukan dengan uji Mann-Whitney karena data tidak terdistribusi normal. Hasil uji hipotesis diperoleh nilai Zhitung > Ztabel (6,60 > 1,64). Berdasarkan hasil analisis tersebut dapat disimpulkan bahwa ada pengaruh Media KOKAMI dalam Model Discovery Learning terhadap hasil belajar peserta didik Kelas XI IPA SMAN 1 Siotapina pada materi pokok sistem koloid.

ABSTRACT

This quasi-experimental study aims to determine the influence of KOKAMI Media in the Discovery Learning Model on the learning outcomes of class XI IPA SMAN 1 Siotapina students on the subject matter of the colloidal system. The research design used was posttest only control group design. The study population was the entire class XI of science with a total of 3 (three) classes consisting of 67 people. The determination of the control class and experimental class was carried out by random sampling technique. The samples in this study were Class XI IPA 1 as an experimental group totaling 24 people and XI IPA 2 as a control group totaling 22 people. The data collection technique uses a learning outcomes test of 25 items that have been validated by experts and item validation to obtain data on learning outcomes. Analysis of inferential statistical data was performed with the Mann-Whitney test because the data was not normally distributed. The results of the hypothesis test obtained Zcalculate > Ztabel values (6.60 > 1.64). Based on the results of the analysis, it can be concluded that there is an influence of KOKAMI Media in the Discovery Learning Model
on the learning outcomes of Class XI IPA SMAN 1 Siotapina students on the subject matter of the colloidal system.

Keywords


KOKAMI, Discovery Learning, Hasil Belajar

Full Text:

PDF

References


Alfitry, Shilfia. 2020. Model Discovery dan Pemberian Motivasi dalam Pembelajaran. Jakarta: Geupedia.

Damayanti R. 2016. Pengaruh Media E-Magazine terhadap Hasil Belajar Peserta Didik pada Mata Pelajaran Ekonomi Kelas X di SMA Negeri 4 Lahat. Jurnal Media Pembelajaran, 3(1): 156.

Hasriana, Raden Ika. 2018. Pengaruh Media KOKAMI dalam Model Pembelajaran Kooperatif STAD terhadap motivasi dan Hasil belajar Peserta Didik pada Materi Sistem Gerak pada Manusia Kelas VIII MTs Negeri Gowa Kabupaten Gowa.

Muhaiminah. 2018. Pengaruh Media KOKAMI (Kotak Kartu Misterius) terhadap Perkembangan Bahasa Anak Kelompok B RA Raudalatul Ulum Tebas Gondangwetan Pasuruan, Mojokerto. Journal STITNU Al-Hikmah.

Permendikbud. 2014. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 103 Tahun 2014 Tentang Pembelajaran pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah.

Permendikbud. 2014. Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Republik Indonesia Nomor 59 Tahun 2014 Tentang Kurikulum 2013 Sekolah Menengah Atas/ Madrasah Aliyah.

Puskurbuk. 2012. Program Kerja Pusat Kurikulum dan Perbukuan, 2012. Pusat Kurikulum dan Perbukuan, Badan Penelitian dan Pengembangan.

Suparman, Tarpan. 2020. Kurikulum dan Pembelajaran. Purwodadi: CV Sarnu Untung.


Article Metrics

Abstract view : 20 times | PDF view : 5 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


website statistics View My Stats