Pengembangan LKPD Identifikasi Asam Basa Model Inkuiri Menggunakan Pendekatan Sets

Riswan Dwi Antoro(1*), Muhammad Djasri Jangi(2), Muhammad Danial(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.35580/chemedu.v2i3.26611

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan (research and development) yang bertujuan untuk mengembangkan LKPD identifikasi asam basa model inkuiri menggunakan pendekatan SETS yang valid, dan praktis. Objek penelitian ini adalah LKPD pembelajaran kimia pada materi asam basa. Model pengembangan yang digunakan dalam penelitian ini adalah model Thiagarajan atau model 4-D (define, design, develop and disseminate). Proses pengembangan LKPD melalui tahap pendefinisian dan perancangan menghasilkan draft I. Draft ini kemudian divalidasi oleh dua dosen sebagai validator. Hasil validasi diperoleh nilai kevalidan 3,58 yang berada dalam kategori sangat valid dengan rentang 3,5 ≤ V ≤ 4. Berdasarkan hasil validasi tersebut diajukan beberapa saran oleh validator untuk perbaikan LKPD, sehingga diperoleh draft II (draft akhir). Kepraktisan LKPD yang dikembangkan memenuhi kategori praktis karena nilai presentase keterlaksanaan masuk dalam kriteria “baik” yaitu 78,5% dengan rentang 70 < p ≤ 85 sehingga LKPD layak digunakan disekolah. Guru dan peserta didik memberikan respon positif. Disimpulkan bahwa LKPD pendektan SETS memenuhi kriteria valid dan praktis.

Keywords


LKPD, inkuiri, SETS, asam basa

Full Text:

PDF

References


Kemendikbud. 2014. Permendikbud Nomor 103 Tahun 2014 Tentang Pembelajaran Pada Pendidikan Dasar dan Pendidikan Menengah Jakarta: Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan RI.

Nahdaturrugaisiyah. 2014. Pengembangan Media Pembelajaran Berbasis Flash Pada Pokok Bahasan Sistem Organisasi Kehidupan Peserta didik Smp Negeri 24 Makassar Skripsi .Makassar: UIN Alauddin Makassar

Nuray, Inci Morgil & Secken 2010. The effects of science, technology, society, environment (STSE) interactions on teaching chemistry. Natural Science. Vol.2, No.12.

Sucianto, Teguh. 2017. Kita Semua Memiliki Peran: 3 Strategi Meningkatkan Mutu Pendidikan. https://kelaskita.com/blog/kita-semua-memiliki-peran-3-strategi-meningkatkan-mutu-pendidikan/ (Diaskes pada tgl 14 November 2017).

Yunitasari , Hanna Ully. 2013. Pengembangan Lembar Kerja Siswa (LKS) IPA Terpadu Berpendekatan SETS Dengan Tema Pemanasan Global Untuk Siswa SMP. Skripsi. Semarang : Universitas Negeri Semarang.


Article Metrics

Abstract view : 234 times | PDF view : 43 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


website statistics View My Stats