PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE MAKE A MATCH UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI, AKTIVITAS, DAN HASIL BELAJAR BIOLOGI KELAS X.1 SMAN 1 DUA BOCCOE KABUPATEN BONE

Fitriani Fitriani(1*), Yusminah Hala(2), A. Mushawwir Taiyeb(3),

(1) SMAN 1 Dua Boccoe
(2) Pascasarjana Universitas Negeri Makassar
(3) Pascasarjana Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/jnp.v4i2.2404

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian tindakan kelas yang dilaksanakan sebanyak empat kali pertemuan dalam dua siklus menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe make a match. Subjek penelitian adalah siswa kelas X-1 SMA Negeri 1 Dua Boccoe pada semester genap tahun pelajaran 2015/2016. Pengumpulan data motivasi dilakukan dengan menggunakan angket motivasi, data aktivitas menggunakan lembar observasi aktivitas dan data hasil belajar diperoleh menggunakan tes hasil belajar siklus I dan Siklus II. Teknik analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa: (1) Terjadi peningkatan motivasi belajar dengan nilai rata-rata pada siklus I 76,3 menjadi 77,7 (2) Ada peningkatan aktivitas belajar, nilai rata-rata persentase aktivitas pada siklus I sebesar 86% menjadi 95% pada siklus II. (3) Terjadi Peningkatan hasil belajar pada siklus I dengan persentase ketuntasan 53% dan pada siklus II meningkat menjadi 88%. Model pembelajaran kooperatif tipe make a match dapat meningkatkan motivasi, aktivitas, dan hasil belajar kognitif biologi siswa.


Kata Kunci : Make a Match, Motivasi, Aktivitas, dan Hasil Belajar


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 734 times | PDF view : 214 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2016 Fitriani Fitriani, Yusminah Hala, A. Mushawwir Taiyeb

Lisensi Creative Commons
This work is licensed under Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License


Analisis Web Menjadi Mudah - StatCounter

Check out my statistics