PENERAPAN METODE DEMONSTRASI UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DALAM PEMBELAJARAN IPA TERPADU

Dahyana Dahyana(1*),

(1) SMP Negeri 33 Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/jnp.v2i2.1971

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan peningkatan hasil belajar siswa melalui metode demonstrasi dalam pembelajaran IPA Terpadu di kelas VII.D SMP Negeri 33 Kota Makassar. Jenis penelitian adalah penelitian tindakan kelas berbentuk siklus. Subjek penelitian adalah siswa kelas VII.D sebanyak 25 orang. Data dikumpulkan menggunakan observasi, tes, dan dokumentasi, sedangkan data dianalisis secara deskriptif. Hasil penelitian yaitu terdapat peningkatan hasil belajar siswa melalui metode demonstrasi dalam pembelajaran IPA Terpadu. Hasil belajar siswa pada siklus pertama dalam kategori cukup (rata-rata 69) tetapi , belum mencapai ketuntasan belajar yang diharapkan. Siklus kedua, hasil belajar siswa menjadi kategori baik sekali (rata-rata 81), dan semua tuntas belajarnya. Peningkatan hasil belajar siswa melalui metode demonstrasi didukung oleh peningkatan aktivitas belajar siswa, berupa: keaktifan mencatat materi pelajaran, menunjukkan sikap kritis dalam bertanya jawab dengan siswa dan guru, keaktifan melakukan demonstrasi, dan keaktifan menyimpulkan materi pelajaran.

Kata Kunci: Demonstrasi, Penerapan Pengajaran Remedial, Hasil Belajar.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 355 times | PDF view : 546 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2014 Dahyana Dahyana

Lisensi Creative Commons
This work is licensed under Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License


Analisis Web Menjadi Mudah - StatCounter

Check out my statistics