Pengaruh Penerapan Model Pembelajaran SAVI Terhadap Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar Di Kabupaten Soppeng

Asmaul Asmaul(1*), Kamaruddin Hasan(2), Nurjannah Nurjannah(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intelektual) terhadap hasil belajar aspek kognitif siswa kelas V UPTD SPF SDN 158 Watallipu Kabupaten Soppeng. Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen dengan desain penelitian pre-experimental designs bentuk one-group pretest-posttest design. Variabel bebas penelitian yaitu model pembelajaran SAVI (Somatic, Auditory, Visual, Intelektual) (X) dan variabel terikat yaitu hasil belajar aspek kognitif siswa pada tema 8 lingkungan sahabat kita subtema 1 manusia dan lingkungan pembelajaran 2 (Y). Subjek penelitian adalah siswa kelas V UPTD SPF SDN 158 Watallipu yang berjumlah 20 siswa. Teknik sampel yang digunakan adalah teknik nonprobability sampling dengan bentuk purposive sampling. Data dikumpulkan menggunakan soal tes. Analisis data menggunakan uji t sampel berpasangan atau paired sampel t-test secara manual dan bantuan aplikasi SPSS for windows versi 25.0. Hasil penelitian menunjukkan bahwa ada pengaruh penerapan model pembelajaran SAVI pada tema 8 lingkungan sahabat kita subtema 1 manusia dan lingkungan pembelajaran 2 terhadap hasil belajar kognitif siswa kelas V UPTD SPF SDN 158 Watallipu Kabupaten Soppeng. Hal tersebut dibuktikan dari hasil analisis uji t secara manual dengan nilai 1,729 < - 7.5206 < -1.729 dan diperoleh nilai signifikansi 0,000 < 0,05.

Kata Kunci:  SAVI, Hasil Belajar, Lingkungan Sahabat Kita


Full Text:

PDF

References


Abbas Pourhossein Gilakjani, & Ahmadi, S. M. (2011). The Effect of Visual , Auditory , and Kinaesthetic Learning Styles on Language Teaching. International Conferences on Social Science and Huminity, 5, 469–472.

Gunawan M. A. (2015). Statistik Penelitian Bidang Pendidikan, Psikologi dan Sosial”. Parama Publishing.

Hardani, Auliya, N. H., Andriani, H., Fardani, R. A., Ustiawaty, J., Utami, E. F., Sukmana, D. J., & Istiqomah, R. R. (2020). Metode Penelitian Kualitatif & Kuantitatif. CV. Pustaka Ilmu Group Yogyakarta.

Helmiati. (2012). Model Pembelajaran. Aswaja Pressindo.

Huda, M. (2017). Model-model Pengajaran dan Pembelajaran Isu-isu Metodis dan Pragmatis. Pustaka Pelajar.

Husna A. & Suryana B. (2017). Metodologi Penelitian dan Statistik. Pusat Pendidikan Sumber Daya Manusia Kesehatan, Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Mu’thi, A, Mulkhan A M, Marihandono D, & T. M. K. N. (2015). K.H. Ahmad Dahlan (1868 - 1923). Museum Kebangkitan Nasional Direktorat Jenderal Kebudayaan Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan.

Priyono. (2016). Metode Penelitian Kuantitatif. Zifatama Publishing.

Shoimin, A. (2014). Model Pembelajaran Inovatif Dalam Kurikulum 2013. Ar-Ruzz Media.

Siyoto, S & Sodik, A. (2015). Dasar Metodologi Penelitian. Literasi Media Publishing.

Sugiyono. (2019). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Alfabeta.

Undang-Undang Nomor 20 Tahun 2003. (n.d.).

Wulan, E. R. & R. (2014). Evaluasi Pembelajaran dengan Pedekatan Kurikulum 2013. Pustaka Setia.


Article Metrics

Abstract view : 113 times | PDF view : 87 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


 

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.
PINISI JOURNAL OF EDUCATION (E-ISSN 2747-268X)