Peningkatan Hasil Belajar Siswa Kelas V Melalui Model Pembelajaran Project Based Learning

Ahmad Syawaluddin(1), Muhammad Amran(2*), Putriani Putriani(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar ID Scopus: 57211321319
(3) UNM
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/jkp.v8i1.61949

Abstract


Penelitian ini merupakan penelitian yang dilakukan berdasarkan hasil observasi pada siswa kelas V SD Negeri 241 Inpres Perumnas Tumalia Kecamatan Turikale Kabupaten Maros dalam mata pelajaran IPAS materi bagian mata dan fungsinya. Banyak siswa yang nilainya masih dibawah Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM). Hal ini disebabkan karena guru lebih sering menggunakan metode ceramah, pembelajaran yang kurang melibatkan aktivitas siswa dan pengalaman langsung pada diri siswa. Penelitan ini bertujuan untuk mengetahui apakah ada peningkatan kemampuan dalam meningkatkan hasil belajar pada mata pelajaran IPAS materi bagian mata dan fungsinya melalui penerapan model pembelajaran Project Based Learning pada siswa kelas V SD Negeri 241 Inpres Perumnas Tumalia Kecamatan Turikale Kabupaten Maros. Jenis penelitian ini bersifat penelitian tindakan kelas yang dilakukan selama 2 siklus. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, tes, dan dokumentasi. Hasil refleksi pada siklus 1 menunjukkan bahwa dari total 20 siswa, terdapat 7 siswa atau 35 % yang tuntas dan 13 siswa atau 65 % yang tidak tuntas. Setelah diadakan perbaikan pembelajaran pada siklus 2, persentase ketuntasan belajar siswa meningkat menjadi 85 %. Berdasarkan data tersebut dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran “Project Based Learning” dapat meningkatkan hasil belajar siswa pada mata pelajaran IPAS materi Bagian Mata dan Fungsinya.


Keywords


Hasil Belajar; Bagian Mata dan Fungsinya; Project Based Learning

Full Text:

PDF

References


Dewi, Christina. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning (Pjbl) Berbantu Media Mind Mapping Untuk Meningkatkan Keaktifan Dan Hasil Belajar Siswa Kelas 4 SD. Jurnal Guru Kita, vol 2 (3), 116-125

Gunawan, Bayu. (2018). Penerapan Model Pembelajaran Project Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA dan Kemampuan Berfikir Kreatif Siswa Kelas V SD. JTIEE, Vol 2 No 1

Wardani, Naniek Sulistya, dkk. (2012). Asesmen Pembelajarn SD. Salatiga: Widya Sari Press.

Sutirman. (2013). Media dan Model-Model Pembelajaran Inovatif. Yogyakarta: Graha Ilmu

Munandar, S. C. Utami. (2012). Pengembangan Kreativitas Anak Berbakat. Rineka Cipta: Jakarta.

Sugiyono. (2009). Metode Penelitian Pendidikan. Bandung: Alfa Beta

Arikunto, Suharsimi.2007. Penelitian Tindakan kelas. Jakarta: PT. Bumi Aksara.Depdikbud

Hidayah, N. (2022). Pandangan Terhadap Problematika Rendahnya Mutu Pendidikan di Indonesia. Jurnal Pendidikan Dan Konseling, 4(4), 6593–6601.

Prasrihamni, M., Marini, A., Nafiah, M., & Surmilasari, N. (2022). Elementary School Education Innovation in the Implementation. Jurnal Riset Pendidikan Dasar, 05(April), 82–88.

Syahri, B., Jalinus, N., Refdinal, R., & Hilman, A. (2022). Upaya Peningkatan Hasil Belajar Siswa Melalui Model Pembelajaran Project Based Learning Di Smk. Jurnal Pendidikan Teknik Mesin, 9(2), 137–146. https://doi.org/10.36706/jptm.v9i2.18919

Tarigan, M., Alvindi, A., Wiranda, A., Hamdany, S., & Pardamean, P. (2022). Filsafat Pendidikan Ki Hajar Dewantara dan Perkembangan Pendidikan di Indonesia. Mahaguru: Jurnal Pendidikan Guru Sekolah Dasar , 3(1), 149–159. https://doi.org/10.33487/mgr.v3i1.3922


Article Metrics

Abstract view : 16 times | PDF view : 10 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Muhammad Amran, Ahmad Syawaluddin, Ahmad Syawaluddin, Putriani Putriani, Putriani Putriani

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Dipublikasikan oleh

Program Studi Pendidikan Sekolah Dasar Kampus VI UNM Bone

Universitas Negeri Makassar

Jalan Sudirman Watampone.

Hubungi 085299249197

Email: [email protected]

 

JIKAP Terindex:

                   

   

Lisensi Creative Commons
JIKAP dilisensikan di bawah Lisensi Internasional Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 .

                           Dedicated to:

 


Lihat Statistik Saya