Analisis Kebutuhan Pembelajaran Fisika dalam Implementasi Kurikulum 2013 di SMA Negeri 5 Makassar

Umi Purnama(1*),

(1) Universitas Andi Djemma Palopo
(*) Corresponding Author



Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kebutuhan guru pada pembelajaran fisika, menganalisis kebutuhan peserta didik pada pembelajaran fisika dan menganalisis pelaksanaan proses pembelajaran fisika dalam implementasi kurikulum 2013 di SMAN 5 Makassar. Jenis penelitian ini tergolong penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu menggunakan lembar kuesioner, pedoman wawancara dan observasi. Penelitian ini menunjukkan bahwa kebutuhan pembelajaran fisika  di SMA Negeri 5 Makassar secara umum sudah terpenuhi. Kebutuhan guru dalam pembelajaran fisika di SMA Negeri 5 Makassar yaitu berupa perangkat pembelajaran yang mengacu pada Permendikbud No.22 tahun 2016; bahan ajar  sesuai dengan pencapaian kompetensi dasar (KD) dan indikator pencapaian pembelajaran; model pembelajaran disertai dengan metode pembelajaran yang bervarias;, media pembelajaran menggunakan media interaktif; sumber belajar berupa buku paket yang sesuai kurikulum 2013; dan lembar kegiatan peserta didik (LKPD) berdasarkan kompetensi dasar (KD) dan indikator pencapaian pembelajaran. Sedangkan  kebutuhan peserta didik dalam pembelajaran fisika di SMA Negeri 5 Makassar yaitu berupa materi pembelajaran yang disajikan dengan menarik;  media pembelajaran menggunakan media interaktif; sumber belajar sesuai dengan materi pembelajaran; dan lembar kegiatan peserta didik (LKPD) sesuai dengan kemampuan peserta didik. Dengan tercapainya kebutuhan dalam pembelajaran fisika, maka pembelajaran terlaksana dengan baik dan peserta didik akan aktif dalam pembelajaran.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 187 times | PDF view : 23 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.