Penerapan Model Pembelajaran Problem Based Learning Dalam Meningkatkan Hasil Belajar Peserta Didik Kelas V di UPT SD INPRES 6/75 Kading Kecamatan Barebbo Kabupaten Bone

ST Herawati(1*),

(1) UPT SD INPRES 6/75 KADING
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/tpj.v2i3.26011

Abstract


Praktik Pengalaman Lapangan(PPL) merupakan salah satu matakuliah yang harus ditempuh oleh setiap mahsiswa keguruan. Pelaksanaan mata kuliah PPL berbeda dari mata kuliah yang lain yang dilaksanakan didalam kampus baik teori maupun praktik, sedang mata kuliah PPL dilaksanakan di sekolah sekolah yang telah ditunjuk sebelumnya sebagai tempat pelaksananan prektik pengalaman lapangan. PPL ini dilaksanakan di UPT SD INPRES 6/75 KADING dalam 3 siklus.dengan tahapan kegiatan dalam setiap siklus yaitu persiapan dalam mengajar, persiapan perangkat pembelajaran dan persiapan sarana dan prasarana. Model yang diterapkan  dalam praktik ini adalah  Problem Based Learning. Kasus yang ditemukan pada siklus 1 adalah adanya peserta didik yang tidak focus pada pembelajaran dan tidak ikut dalam kerja kelompok yang sedang berlangsung dan adanya siswa yang duduk diatas meja ketika dalam proses kerja kelompok. Kasus pada siklus 2 ditemukan anak yang selalu bersitegang dengan temannya pada saat mereka bekerja dalam bentuk kelompok. Kasus pada siklus 3 adalah anak yang berdiri diatas kursi karena ingin melihat proses kerja kelompok temannya dan anak kecil tiba tiba masuk ditengah proses pembelajaran. Saran untuk perbaikan praktik mengajar yaitu guru hendaknya menggunakan metode dan strategi yang menarik yang dapat membangkitkan gairah belajar siswa. Dan karena pembelajaran luring dilaksanakan ditengah pandemi covid 19 maka harus lebih memperhatikan protokol kesehatan. Serta pentingnya mendidik dan membimbing anak untuk selalu mempertahankan adab sopan santun.

Keywords


Problem Based learning (PBL), PPL, Covid 19

Full Text:

PDF

References


Ariana,Yoki, MT dkk. 2018.Buku Pegangan Pembelajaran Berorientsi Pada Keterampilan Berpikir Tingkat Tinggi. Direktorat Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan.

Amirul Huda, Fatkhan. 2018. Pengertian Dan Langkah-Langkah Model Problem Based Learning. https://fatkhan.web.id/pengertian-dan-langkah-langkah-model-problem-based-learning/

Permendikbud_Tahun2016_Nomor024

Ramadani, Niko.2020. Pentingnya Memahami Fungsi Dan Tujuan dari Pendidikan. Akseleran. https://www.akseleran.co.id/blog/pendidikan-adalah/

Wikipedia. 2016. Kurikulum 2013. https://id.wikipedia.org/wiki/Kurikulum_2013


Article Metrics

Abstract view : 506 times | PDF view : 97 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2021 ST Herawati

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

Publisher:

Program Studi PPG Universitas Negeri Makassar

e mail: [email protected]


 Pinisi: Journal of Teacher Professional Indexed by:


Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License