Perbedaan Persepsi Risiko Konsumen Dalam Pembelian Produk Fashion Toko Daring Ditinjau Dari Sifat Electronic Word of Mouth (eWOM)

Husnul Khotimah(1*), Lukman Lukman(2), Resekiani Mas Bakar(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Berbelanja daring dianggap berisiko karena konsumen tidak dapat melihat barang yang akan dibeli secara langsung, sehingga memunculkan persepsi risiko terhadap produk. Persepsi risiko dipengaruhi oleh beberapa faktor, salah satunya ulasan dari pembeli sebelumnya (electronic word of mouth). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan persepsi risiko konsumen ditinjau dari sifat electronic word of mouth (eWOM) yang diterima tiap kelompok. Sifat eWOM dalam penelitian ini, yaitu positif, negatif, dan netral. Partisipan penelitian adalah perempuan (15-32 tahun) yang pernah berbelanja daring produk fashion dan pernah mengalami pengalaman tidak menyenangkan saat berbelanja daring (N=57). Hasil uji Kruskal-Wallis menunjukkan bahwa ada perbedaan yang signifikan terhadap persepsi risiko konsumen ditinjau dari sifat eWOM yang diberikan p=0,029 (p<0,05). Hasil uji Mann-Whitney menunjukkan bahwa ada perbedaan persepsi risiko yang signifikan antara kelompok yang mendapatkan eWOM positif - negatif dan kelompok negatif - netral, namun tidak ada perbedaan persepsi risiko yang signifikan pada kelompok yang mendapatkan eWOM positif - netral. Penelitian ini memberi kontribusi pada bidang bisnis jual-beli toko daring terkait sifat eWOM dan persepsi risiko konsumen khususnya dalam pengelolaan marketing dan pemasaran untuk menarik konsumen berbelanja daring.

Kata Kunci: Electronic word of mouth, Persepsi risiko, Sifat eWOM


Full Text:

PDF

References


Anderson, E. W. (1998). Customer satisfaction and word of mouth. Journal of Service Research, 1(1), 5-17.

Bauer, R. A. (2001). Consumer behavior as risk. Dalam M. J. Baker (Ed.), Marketing critical perspective on business and management (hal. 13-21). New York: Routledge.

Granberg, D. (1982). Social judgment theory. Annals of the International Communication Association, 6(1), 304-329.

Gravetter, F. J., & Forzano, L. (2016). Research methods for the behavioral science (5th ed.). Canada: Cengage Learning.

Ha, H. Y. (2002). The effects of consumer risk perception on pre-purchase information in online auctions: Brand, word-of-mouth, and customized information. Journal of Computer-Mediated Communication, 8(1), 1-35.

Hartomo, G. (2020). Keuntungan belanja online saat covid-19, hemat waktu dan tenaga.https://economy.okezone.com, diakses pada 18 Oktober 2020.

Huang, L., Chou, Y., & Lan, I. (2007). Effects of persepsi risiko, message types, and reading motives on the acceptance and transmission of electronic word of mouth communication. Contemporary Management Research, 3(4), 299-312.

Jeong, H, J., & Koo, D. M. (2015). Combined effects of valence and attributes of e-wom on consumer judgment for message and product. Internet Research, 25(1), 2-29.

Kietzmann, J., & Canhoto, A. (2013). Bittersweet! Understanding and managing electronic word of mouth. Journal of Public Affairs, 13(2), 146-159.

Komalasari, T. D. (2020). Belanja online meningkat 400 persen, BKPN: Masih banyak dikeluhkan konsumen. https://www.pikiran-rakyat.com, diakses pada 7 Oktober 2020.

Kompas.com (2018). 80 persen konsumen belanja online orang muda dan wanita. https://Kompas.com, diakses pada 28 Juli 2018.

Kundu, S., & Rajan, S. C. (2017). Word of mouth: A literature review. International Journal of Economics & Management Science, 6(6), 1-9.

Lee, Y. C. (2014). Impacts of decision making biases on ewom retrust and risk-reducing strategies. Computers in Human Behavior, 40, 101-110.

Liang, W. K., & Corkindale, D. (2018). How eword of mouth valences affect price perceptions. International Journal of Market Research, 1-14.

Martinayanti, N. M. P., & Setiawan, P. Y. (2016). Peran kepercayaan dalam memediasi persepsi risiko pada niat beli produk fashion via instagram di kota denpasar. E-Jurnal Manajemen Unud, 5(4), 2026-2053.

Samadi, M., & Nejadi, A. Y. (2009). A Survey of the effect of consumers’ persepsi risiko on purchase intention. Business Intelligence Journal, 2(2). 261-275.

Sitkin, S. B., & Pablo, A. L. (1992). Reconceptualizing the determinants of risk behavior. Academy of Management Review, 17(1), 9-38.

Sozer, E. G. (2019). The effect of message valence on e-wom spread: A moderate mediation analysis. Business and Economics Research Journal, 10(2), 541-555.

Sweeney, J., Mazarrol, T., & Soutar, G. (2005). The difference between positive and negative word of mouth: Emotion as a differentiator?. In Proceedings of the ANZMAC 2005 Conference: Broadening the Boundaries (pp. 331–337). Perth, Australia: University of Western Australia.

Vargha, A., & Delaney, H. D. (1998). The kruskal-wallis test and stochastic homogeneity. Journal of Educational and Behavioral, 23(2), 170-192.

Wang, S., Cunningham, N. R., & Eastin, M. S. (2015). The impact of ewom message characteristics on the perceived effectiveness of online consumer reviews. Journal of Interactive Advertising, 15(2), 151-159.

Xu, C., & Park, H. S. (2014). The effects of risk perception on e-wom in internet shopping of chinese consumer in their 20s. Journal of the Korean Society of Clothing and Textiles, 38(5), 690-704.


Article Metrics

Abstract view : 127 times | PDF view : 34 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.