Peningkatan Hasil Belajar Peserta Didik Melalui Penerapan Model Problem Based Learning

Amirah Halim(1*), Adnan Adnan(2), Ernawati Nur(3),

(1) SMKS Harapan Bangsa Sidrap
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) SMAN 1 Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas XII Asisten Keperawatan Sekolah Menengah Kejuruan Harapan Bangsa Sidenreng Rappang pada mata pelajaran Kebutuhan Dasar Manusia melalui penerapan model pembelajaran Problem Based Learning. Jenis penelitian ini adalah Penelitian Tindakan Kelas yang dilaksanakan dalam tiga siklus atau tiga pertemuan. Setiap siklus terdiri dari beberapa tahap yaitu perencanaan, pelaksanaan tindakan, observasi dan refleksi. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas XII Asisten Keperawatan yang terdiri dari 10 orang peserta didik. Teknik utama dalam pengumpulan data dilakukan dengan cara tes dan observasi, sementara teknik pendukung dengan menggunakan wawancara dan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik kelas XII Asisten Keperawatan mulai dari siklus satu, siklus dua, dan siklus tiga, yaitu 76 pada siklus I meningkat menjadi 81 pada siklus II dan kembali meningkat menjadi 85 pada siklus III. Simpulan penelitian ini adalah penerapan model pembelajaran Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik pada mata pelajaran Kebutuhan Dasar Manusia Kelas XII Asisten Keperawatan Sekolah Menengah Kejuruan Harapan Bangsa Sidrap

Kata Kunci : Penelitian Tindakan Kelas, Problem Based Learning, Hasil Belajar.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 88 times | PDF view : 32 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.