Dinamika Kehidupan Buruh Batu Merah Dalam Mempertahankan Pendidikan Anak di Kelurahan Bontonompo Kabupaten Gowa

Emmiyani Emmiyani(1*), Andi Agustang(2),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/sosialisasi.v1i2.36077

Abstract


Dinamika Kehidupan Buruh Batu Merah Dalam Mempertahankan Pendidikan Anak Di Kelurahan Bontonompo Kecamatan. Bontonompo Kabupaten Gowa. Skripsi. Dibimbing oleh Andi Agustang dan M. Ridwan Said Ahmad. Program Studi Pendidikan Sosiologi Fakultas Ilmu Sosial Universitas Negeri Makassar.Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui buruh batu merah dalam mendorong pendidikan anaknya di Kelurahan Bontonompo Kec.Bontonompo Kab.Gowa. penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Adapun pemilihan informan pada penelitiam ini menggunakan teknik purposive sampling dengan kriteria orang tua yang berprofesi sebagai buruh batu merah yang kerja mengahsilkan upah perminggu dengan jumlah informan sebanyak 10 orang. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data melalui tiga tahap yaitu reduks data, penyajian data dan penarikan kesimpulan. Teknik pengabsahan data dengan menggunakan member check. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa 1). Upaya buruh batu merah dalam mempertahankan pendidikan anak yaitu:a) membiayai uang sekolah anak) b.)mengontrol anak dalam belajar dirumah maupun di sekolah, c.)memberikan bimbingan terhadap anak. c) menasehati anak. 2). Kendala buruh dalam mempertahankan pendidikan anak yaitu: a) terkendala di faktor cuaca, semakin bagus cuaca semakin pendapatannya banyak, b.) keadilan terhadap pendapatan, pendapatan yang tidak menetap, c.) waktu bekerja yang tidak menetap.


Keywords


Dinamika kehidupan; Buruh Batu merah

Full Text:

PDF

References


ANGGREINI, F. (2010). Pola Pengasuhan Remaja dan Pemenuhan Kebutuhan Hidup di Kalangan Single Parent (Studi Kasus Pola Pengasuhan Remaja dan Pemenuhan Kebutuhan Hidup dari 3 Keluarga Single Parent di Kelurahan Pabean Kecamatan Sedati Sidoarjo). UNIVERSITAS AIRLANGGA.

Asaf, A. S. (2019). Upaya pemenuhan kebutuhan dasar manusia. Jurnal Ilmiah Cakrawarti, 2(2), 26–31.

Dewi, E. T., Azis, Y., & Husaini, M. (2020). Analisis Pendapatan dan Kesejahteraan Petani Karet Rakyat Desa Batu Merah Kecamatan Lampihong Kabupaten Balangan. Frontier Agribisnis, 3(4).

Hastutiningrum, S. (2013). Proses pembuatan batu bata berpori dari tanah liat dan kaca. Jurnal Teknologi Technoscientia, 200–206.

Norlena, I. (2015). Sekolah Sebagai Organisasi Formal (Hubungan Antar Struktur). Tarbiyah Islamiyah: Jurnal Ilmiah Pendidikan Agama Islam, 5(2).

Raharjo, T. (2011). Seni kriya & kerajinan. Program Pascasarjana Institut Seni Indonesia Yogyakarta.

Rahmat, P. S. (2021). Perkembangan peserta didik. Bumi Aksara.

Rahmayanti, R. (2017). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Produksi Batu Merah di Kecamatan Bajeng Barat Kabupaten Gowa. Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.

Santoso, S., & Nurmalina, R. (2017). Perencanaan dan pengembangan aplikasi absensi mahasiswa menggunakan Smart Card guna pengembangan kampus cerdas. Jurnal Integrasi, 9(1), 84–91.

Setyosari, P. (2010). Metode penelitian dan pengembangan. Jakarta: Kencana.

Solina, W. (2017). Persepsi Orangtua tentang Pendidikan. Konselor, 6(3), 91–95.

Wardiani, I. (2018). Dampak Pekerjaan Orang Tua Pengrajin Emas Terhadap Pendidikan Anak di Kelurahan Borong Kecamatan Manggala Kota Makassar. UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR.


Article Metrics

Abstract view : 70 times | PDF view : 28 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.