PKM Teknik Presentasi Canva Untuk Guru SMA Di Sulbar

Farida Febriati(1*), Andromeda Valentino Sinaga(2), Merrisa Monoarfa(3),

(1) Jurusan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Makassar
(2) Jurusan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Makassar
(3) Jurusan Teknologi Pendidikan Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Abstrak Pembelajaran yang baik tentunya harus dirancang dengan menggunakan teknik presentasi yang baik pula. Teknik presentasi yang menarik membantu tercapainya tujuan pembelajaran itu sendiri. Beberapa faktor yang mempengaruhi tercapainya tujuan pembelajaran dalam proses belajar mengajar diantaranya adalah pendidik, peserta didik, lingkungan, metode/teknik serta media pembelajaran . Pada kenyataannya, apa yang terjadi dalam pembelajaran terdapat pengulangan proses yang terdistraksi oleh media yang digunakan seperti lisan dan tulisan. Dengan adanya media pembelajaran maka tradisi lisan dan tulisan dalam proses pembelajaran dapat diperkaya dengan adanya teknik untuk menyempurnakannya . Dengan merancang media dan penguasaan teknik presentasi, pendidik dapat menciptakan berbagai situasi kelas, menentukan metode pengajaran yang akan dipakai dalam situasi yang berlainan dan menciptakan iklim yang emosional yang sehat di antara peserta didik. Tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah untuk membantu guru dalam mengembangkan media pembelajaran yang dikemas dengan teknik presentasi canva. Kegiatan ini akan dilaksanakan di Kota Majene dan kerjasama dengan Dinas Pendidikan Kab. Majene. Untuk mencapai tujuan dan target yang telah ditetapkan dalam kegiatan ini maka dirancang beberapa tahap pelaksanaan. Tahap pertama kegiatan adalah observasi, yaitu mengadakan orientasi terhadap permasalahan-permasalahan yang dihadapi guru SMA Di SulBar yang menjadi sasaran pelaksanaan kegiatan ini. Tahap kedua: pelaksanaan kegiatan melalui strategi eksplanatori dan praktik yaitu pemaparan materi tentang teknik presentasi kanvas. Tahap ketiga: pembekuan dan bimbingan yaitu memberikan kesempatan kepada para peserta untuk mengembangkan media pembelajaran dalam bentuk presentasi canva. Tahap keempat mengadakan evaluasi, guna mengetahui tingkat penguasaan pengetahuan dan keterampilan peserta pasca pelatihan .

Kata kunci: media pembelajaran, teknik presentasi kanvas


Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Laudon, K. C., dan Laudon, J. P. 2006. Management Achsin, A. 1993. Media Pembelajaran dalam Proses Belajar Mengajar Masa Kini. Ujungpandang: IKIP Ujungpandang.

Andi Prastowo. 2012. Panduan Kreatif Membuat Bahan Ajar Inovatif. Yogyakarta: Diva Press.

Arsyad, Azhar. 2006. Media Pembelajaran. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Daryanto. 2010. Media Pembelajaran. Yogyakarta: Penerbit Gava Media.

Daryanto.2010. Media Visual: Bandung: Tarsito.

Djamarah, S.B., dan Zain, A. 2002. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka Cipta.

Permana Erik dan Parapaga E. 2013.A-Z Otodidak Dslr & Mirrorless: Yogyakarta: Cemerlang Publishing.

Sadiman, 2002. Media Pendidikan. Jakarta: RajaGrafindo Persada


Article Metrics

Abstract view : 10 times | PDF view : 4 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.