Pelatihan dan Pendampingan Pembuatan Donat Hias pada Ibu-Ibu Rumah Tangga

Raeny Tenriola Idrus(1*), Syamsidah Syamsidah(2), Besse Qur’ani(3), Amir Muhiddin(4),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(4) Fisip Unismuh Makassar.
(*) Corresponding Author



Abstract


Abstrak. Ibu-ibu rumah tangga di Kelurahan Lalangpanua Sulawesi Barat, terutama dari kalangan petani dan nelayan, dilihat dari pendidikan memang relatif rendah, rata-rata berpendidikan SMP dan SMA, demikian juga dari segi ekonomi tergolong lemah, namun demikian perlu juga dihargai sebab mereka punya hasrat kuat untuk berubah. Hal lain yang juga menjadi modal adalah karena mereka punya waktu dan tenaga dan ini merupakan potensi yang luar biasa, Oleh sebab itu perlu diadakan pelatihan dan pendampingan bagaimana membuat aneka donat hias yang dapat menambah penghasilan keluarga. Metode pelatihan dilaksanakan dalam dua bentuk yaitu ceramah dan praktek. Ceramah diberikan sekitar 25%, sementara praktek diberikan sekitar 75%.. Ceramah yang dgunakan diselingi dengan menggunakan metode diskusi dan tanya jawab.Selain ceramah, metode pelatihan juga dilakukan dengan Praktek/demonstrasi sekitar 75% yaitu mendemonstrasikan tentang teknik memilih bahan baku pembuatan donat hias aneka rasa, teknik penggunaan piranti dalam membuat aneka donat hias. Metode pelatihan baik dalam bentuk ceramah maupun dalam bentuk praktek/demontrasi sebagaimana diuraikan di atas dilakukan dengan tujuan agar peserta (mitra) bertambah pengetahuan mereka mengenai aneka aneka donat hias. Kesimpulan kegiatan pelatihan ini telah merubah pengetahuan, sikap dan perilaku peserta. Pengetahuan dan keterampilan mereka bertambah dan dengan bekal itu sudah punya sikap yang positif, bahwa pikiran, tenaga dan sumberdaya yang dimiliki harus dimanfaatkan seoptimal mungkin pada hal-hal y6ng positif dan produktif. Selanjutnya peserta pelatihan dan pendampingan sudah berubah perilakunya, tidak lagi diam dan penuh hayalan, akan tetapi selalu aktif berbuat dan memotivasi diri dan keluarganya untuk mencari peluang yang bisa menghasilkan uang. Beberapa peserta malah sudah membuat donat dan sebagian dijual di rumah, sebagain juga diantar ke toko-toko atau warung-warung kopi. Kata Kunci: Pelatihan ; pendampingan; donat hias.

Full Text:

PDF

References


Geravan .1995. Pendidikan dan Pelatihan,

Konsep dan Implmentasi Dalam

Pengembangan Sumber Daya Manusia,

Litbang Diklat Press, Jakarta.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia.

Data Komposisi Pangan

Indonesia. Diakses pada 24 Januari

, https://www.panganku.org/

Kasali, Renadl, 2001. Manajemen Periklanan,

Konsep Dan Aplikasi, Pustaka Utama

Grafity, Jakarta

Kotler, Philip, 2005. Manajemen Pemasaran

Gramedia Jakarta

Nugraha Firman. 2014. Pendidikan dan

Pelatihan, Konsep dan Implmentasi

Dalam Pengembangan Sumber Daya

Manusia, Litbang Diklat Press, Jakarta.

Rusdiana. 2014. Kewirausahaan (Teori dan

Praktek). Bandung: CV. Pustaka Setia.

Yusuf Arif dan Eka Sari Budiastuti (2017).

Strategi Mengubah Pola Pikir ‘Orang

Kantoran” Menuju Pola Pikir

“Kewirausahaan” Sukses, Depok,

Kencana


Article Metrics

Abstract view : 67 times | PDF view : 15 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.