Meningkatkan Kemampuan Mengenal Angka Melalui Media Kartu Angka Pada Anak TK Al Maftuh

Tuti Maulidah(1*), Fitrah Mulyanti(2),

(1) Universitas Pancasakti-Bekasi
(2) Universitas Pancasakti-Bekasi
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/publikan.v13i1.23235

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan mengenal angka melalui media kartu angka pada anak kelompok A di TK Al Maftuh Desa Sukamulya Kecamatan Caringin Kabupaten Sukabumi.Jenis penelitian yang digunakan adalah Metode Kuantitatif dengan mengguakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan secara kolaboratif antara peneliti dengan guru kelas. Penelitian ini terdiri dari dua siklus dan setiap siklusnya dilaksanakan tiga kali pertemuan. Subjek penelitian ini adalah 17 anak Kelompok A TK Al Maftuh. Teknik pengumpulan data melalui observasi dan dokumentasi. Instrumen yang digunakan adalah lembar observasi (chek list). Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kualitatif dan kuantitatif. Indikator keberhasilan dari penelitian ini adalah apabila perhitungan persentase menunjukkan 81% anak mengalami peningkatan dalam mengenal angka. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat peningkatan kemampuan mengenal angka setelah pembelajaran melalui media kartu angka. Hasil observasi pada Pra Tindakan menunjukkan bahwa tidak ada anak yang berkriteria berkembang sangat baik atau yang mendapatkan persentase 81-100%. Setelah adanya tindakan Siklus II kemampuan mengenal lambang bilangan anak yang berkriteria berkembang sangat baik meningkat menjadi 81%. Langkah-langkah yang ditempuh sehingga dapat meningkatkan kemampuan mengenal lambang bilangan anak adalah guru mempersiapkan media permainan berupa kartu angka dan mendemonstrasikan cara bermainnya. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa melalui kegiatan bermain kartu angka dapat meningkatkan kemampuan mengenal angka pada anak kelompok A di TK Al Maftuh Sukamulya, Caringin, Sukabumi.


Full Text:

PDF

References


Akbar Sa’dun. (2010). PTK Filosofi, Metodologi, Implementasi. Yogyakarta: CV Cipta Media.

Anita Yus. (2005). Penilaian Perkembangan Belajar Anak Taman Kanak-kanak. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.

Cucu Eliyawati. (2005). Pemilihan dan Pengembangan Sumber Belajar untuk Anak Usia Dini. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jendera Pendidikan Tinggi Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.

Dali S. Naga. (1980). Berhitung Sejarah Dan Pengembangannya. Jakarta: PT Gramedia.

Desmita. (2007). Psikologi Perkembangan. Bandung: PT Remaja Rosdakarya.

Harun Rasyid, Mansyur, dan Suratno. (2009). Asesmen Perkembangan Anak Usia Dini. Yogyakarta: Multi Pressindo

M. Ramli. (2005). Pendampingan Perkembangan Anak Usia Dini. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi

Ngalim Purwanto. (2006). Prinsip-prinsip dan Teknik Evaluasi Pengajaran. Bandung: PT Remaja Rosdakarya

Nining Sriningsih. (2008). Pembelajaran Matematika Terpadu untuk Anak Usia Dini. Bandung: Pustaka Sebelas.

Slamet Suyanto. (2005). Konsep Dasar Pendidikan Anak Usia Dini. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi

Sofia Hartati. (2005). Perkembangan Belajar pada Anak Usia Dini. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.

Sudaryanti. (2006). Pengenalan Matematika Anak Usia Dini. Yogyakarta: FIP Universitas Negeri Yogyakarta.

Suharsimi Arikunto, Suhardjono, dan Supardi. (2007). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Tadkiroatun Musfiroh. (2005). Bermain Sambil Belajar dan Mengasah Kecerdasan. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional Departemen Pendidikan Nasional Direktorat Jenderal Perguruan Tinggi Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi

Tim Penyusun Kamus Pusat Bahasa. (2002). Kamus Besar Bahasa Indonesia Edisi Ketiga. Jakarta: Balai Pustaka.

Wijaya Kusumah & Dedi Dwitagama. (2011). Mengenal Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: PT Indeks

Wina Sanjaya. (2009). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Kencana Prenada Media Group

Novan Ardi Wiyani. (2014). Psikologi Perkembangan Anak Usia Dini. Yogyakarta: Gava Media.


Article Metrics

Abstract view : 206 times | PDF view : 6 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2023 Tuti Maulidah, Fitrah Mulyanti

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Publikasi Pendidikan : Jurnal Pemikiran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bidang Pendidikan

ISSN 2548-6721 (online), ISSN 2088-2092 (print)
Email: [email protected]

Free counters!

 Creative Commons License
Publikasi Pendidikan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Publikasi Pendidikan : Jurnal Pemikiran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bidang Pendidikan Indexed by