PENERAPAN MODEL PEMBELAJARAN PBL BERBASIS VIDEO UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR KIMIA MATERI REDOKS

Nency Setyorini(1*), Agustinawati Agustinawati(2),

(1) Sekolah Menengah Kejuruan Muhammadiyah 5 Babat Lamongan
(2) Sekolah Menengah Atas Negeri 11 Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.59562/progresif.v3i1.30867

Abstract


Rendahnya hasil belajar  peserta didik di SMK Muhammadiyah 5 Babat pada pembelajaran kimia materi redoks, dikarenakan mereka mengalami kesulitan untuk memahami materi. Dalam hal ini guru masih sering menggunakan metode ceramah dan tidak melibatkan peserta didik untuk aktif dalam belajar. Penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas yang bertujuan untuk meningkatkan hasil belajar kimia pada materi Redoks  melalui model         pembelajaran Problem Based Learning  (PBL) berbasis video. Subyek penelitian ini adalah   peserta didik kelas X Layanan Kesehatan SMK Muhammadiyah 5 Babat sebanyak 20 peserta didik. Metode yang digunakan diskusi dan dengan pendekatan saintifik-TPACK. Pengumpulan data dilakukan dengan menggunakan teknik observasi dan tes di akhir pembelajaran di setiap akhir siklus. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya peningkatan secara signifikan pada setiap siklus pembelajaran. Pada pra siklus diperoleh persentase ketuntasan hasil belajar peserta didik sebesar 62%. Pada Siklus I mengalami kenaikan persentase ketunasan hasil belajar peserta didik sebesar 70% dan siklus II persentase ketuntasan mencapai 82,5%. Setelah diterapkan model pembelajaran Problem Based Learning (PBL) berbasis video pada kelas X layanan Kesehatan SMK Muhammadiyah 5 Babat dapat meningkatkan hasil belajar  pada mapel kimia materi Redoks.

The low learning outcomes of students at SMK Muhammadiyah 5 Babat in redox material chemistry learning, because they have difficulty understanding the material. In this case the teacher still often uses the lecture method and does not involve students to be active in learning. This research is a classroom action research that aims to improve chemistry learning outcomes on Redox material through a video-based Problem Based Learning (PBL) learning model. The subjects of this study were students of class X Health Service SMK Muhammadiyah 5 Babat as many as 20 students. The method used is discussion and scientific approach-TPACK. Data collection was carried out using observation and test techniques at the end of learning at the end of each cycle. The results showed that there was a significant increase in each learning cycle. In the pre-cycle, the percentage of students' complete learning outcomes was 62%. In Cycle I, the percentage of student learning outcomes increased by 70% and in Cycle II the percentage of completeness reached 82.5%. After applying the video-based Problem Based Learning (PBL) learning model in class X Health services at SMK Muhammadiyah 5 Babat, it can improve learning outcomes in redox material chemistry subjects


Keywords


Video; Hasil Belajar; Problem Based Learning.

Full Text:

PDF

References


Arifin, Z. (2009). Evaluasi pembelajaran (Vol. 8). Bandung: Remaja Rosdakarya.

Dalyono, M. (2018). Psikologi Pendidikan, (Jakarta: PT. Rineka Cipta).

Fathurrohman, M. (2015). Model-model pembelajaran. Jogjakarta: Ar-Ruzz Media.

Fitria, A. (2014). Penggunaan media audio visual dalam pembelajaran anak usia dini. Cakrawala Dini: Jurnal Pendidikan Anak Usia Dini, 5(2).

Janah, F. N. M., Sulasmono, B. S., & Setyaningtyas, E. W. (2019). Peningkatan Hasil Belajar Matematika Melalui Model Pembelajaran Problem Based Learning Berbantuan Media Video Siswa Kelas IV SD. Jurnal Pendidikan Dasar, 7(1).

Mahesti, G., & Koeswanti, H. D. (2021). Pengembangan media pembelajaran permainan monopoli asean untuk meningkatkan hasil belajar tema 1 selamatkan makhluk hidup pada siswa kelas 6 Sekolah Dasar. Mimbar PGSD Undiksha, 9(1), 30–39.

Maryati, I. (2018). Penerapan model pembelajaran berbasis masalah pada materi pola bilangan di kelas vii sekolah menengah pertama. Mosharafa: Jurnal Pendidikan Matematika, 7(1), 63–74.

Mulyasa, E. (2013). Pengembangan dan implementasi kurikulum 2013. PT Remaja Rosdakarya.

Rosmaini, S., & Novita, N. Y. (n.d.). Penerapan Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Giving Question and Getting Answer (GQGA) Untuk Meningkatkan Sikap Ilmiah dan Hasil Belajar Biologi Siswa Kelas VII. C MTS Hasanah Pekanbaru Tahun Ajaran 2011/2012. Biogenesis, 9(1), 10–20.


Article Metrics

Abstract view : 68 times | PDF view : 17 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan

Jurnal Pendidikan dan Keguruan Index:

Published by:

Jurusan Pendidikan Teknik Elektro, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Makassar

Address: Jurusan Pendidikan Teknik Elektro, Gedung EG 201, Kampus UNM Parangtambung, Jalan. Daeng Tata Raya, Makassar, Sulawesi Selatan, Indonesia

Telpon: (0411) 889629, SMS/WA: 081355296513

Email: progresif@unm.ac.id 

 

PROGRESIF: Jurnal Pendidikan dan Profesi Keguruan is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License