Persepsi Orangtua Terhadap Penerapan Kelas Perahu di Kabupaten Pangkep

Slamet Juwanto(1*), Andi Agustang(2),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) Bagaimana gambaran pembelajaran kelas perahu di Desa Mattiro Bombang Kecamatan Liukang Tuppabiring Utara Kabupaten Pangkep, 2) Bagaimana persepsi orangtua didalam penerapan kelas perahu di Desa Mattiro Bombang Kecamatan Liukang Tuppabiring Utara Kabupaten Pangkep. Jenis penelitian ini merupakan jenis penelitian kualitatif. Jumlah informan pada penelitian ini sebanyak 7 orang yang di tentukan melalui teknik purposive sampling dengan kriteria informan yaitu 1) orangtua yang anaknya bersekolah di SD dan SMP di pulau 2) orangtua yang memiliki anak laki-laki atau perempuan yang ikut melaut dan berdomisili di Kecamatan Liukang Tuppabiring Utara. Teknik pengumpulan data yang dilakukan yaitu observasi, wawancara, dan dokumentasi. Teknik pengabsahan data menggunakan membercheck. Hasil penelitian menunjukkan bahwa 1) Gambaran Pembelajaran kelas perahu di Desa Mattiro Bombang Kecamatan Liukang Tuppabiring Utara Kabupaten Pangkep yaitu adanya a) kondisi belajar siswa yang mengikuti program kelas perahu. b) sumberbelajar yang digunakan siswa dalam mengikuti pembelajaran di kelas perahu. c) adanya kontribusi yang diberikan orang tua dalam pembelajaran di kelas perahu . 2) persepsi yang diberikan oleh orangtua yang anaknya mengikuti program kelas perahu a) mempermudah siswa belajar, b) dukungan dari orangtua, c) kerjasama orangtua dan guru.


Keywords


Kelas Perahu; Kondisi Belajar; Kontribusi

Full Text:

PDF

References


Amelia, N., & Aisya, N. (2021). Model Pembelajaran Berbasis Proyek (Project Based Learning) dan Penerapannya pada Anak Usia Dini di TK IT Al-Farabi. BUHUTS AL-ATHFAL: Jurnal Pendidikan Dan Anak Usia Dini, 1(2), 181–199.

Amin, H. (2020). Konsep Materi Pembelajaran Fiqh di Madrasah. Raudhah Proud To Be Professionals: Jurnal Tarbiyah Islamiyah, 5(1), 42–50.

Eva Lina Wati, E. L. W. (2020). ANALISIS PENGGUNAAN E-BILLING DALAM MENGATASI KENDALA PEMBAYARAN PAJAK BAGI MASYARAKAT KEPULAUAN DI KABUPATEN PANGKAJENE DAN KEPULAUAN. Universitas Hasanuddin.

Fitriani, L. P. W., & Kemenuh, I. A. A. (2021). Peningkatan Sistem Penjaminan Mutu Perguruan Tinggi Melalui Implementasi Manajemen Mutu Terpadu Dalam Pendidikan. PINTU: Jurnal Penjaminan Mutu, 2(2).

Jusuf, S. (2022). Penerapan Supervisi Klinis Dalam Upaya Meningkatkan Kemampuan Guru Mengajar Tematik Kurikulum 2013 Di SDN No. 65 Kota Timur Tahun Pelajaran 2018/2019. Aksara: Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal, 8(1), 237–248.

Lenaini, I. (2021). Teknik pengambilan sampel purposive dan snowball sampling. Historis: Jurnal Kajian, Penelitian Dan Pengembangan Pendidikan Sejarah, 6(1), 33–39.

Mahsunudin, M. (2020). Urgensi Pendidikan Keimanan Bagi Anak. AL-IFKAR: Jurnal Pengembangan Ilmu Keislaman, 14(02), 179–207.

Mukti, W. M., & Anggraeni, Z. D. (2020). Media pembelajaran fisika berbasis web menggunakan Google sites pada materi listrik statis. FKIP E-Proceeding, 5(1), 51–59.

Muslim, S. A. (2020). Pengaruh Perhatian Orang Tua Terhadap Prestasi Belajar Anak Dalam Mata Pelajaran Pendidikan Agama Islam. Deepublish.

Rozi, A. B., & Misnatun, M. (2020). Filsafat Pendidikan Islam Sunni-Madura (Studi Konsep Pendidikan Islam Masyarakat Sunni-Madura). Wahana Islamika: Jurnal Studi Keislaman, 6(1), 16–49.

Said, K., & Torro, S. (n.d.). KONTRIBUSI KELAS PERAHU DALAM MENGURANGI ANGKA PUTUS SEKOLAH DI PULAU SALEMO KECAMATAN LIUKANG TUPABBIRING UTARA KABUPATEN PANGKEP. Jurnal Sosialisasi: Jurnal Hasil Pemikiran, Penelitian Dan Pengembangan Keilmuan Sosiologi Pendidikan, 2, 25–30.

Sari, M., Murti, S. R., Habibi, M., Laswadi, L., & Rusliah, N. (2021). Pengembangan Bahan Ajar E-Book Interaktif Berbantuan 3D Pageflip Profesional Pada Materi Aritmetika Sosial. Jurnal Cendekia: Jurnal Pendidikan Matematika, 5(1), 789–802.

Sawali, A., Kaharuddin, K., Ismail, L., & Abdul, N. B. (2023). Pendidikan dan Perubahan Sosial (Studi Masyarakat Nelayan Pulau Karampuang Kabupaten Mamuju). JOURNAL SOCIUS EDUCATION, 1(1), 23–30.

Siregar, R. S., Saputro, A. N. C., Saftari, M., Panggabean, N. H., Simarmata, J., Kholifah, N., Fahmi, A. I., Subakti, H., & Harianja, J. K. (2022). Konsep Dasar Ilmu Pendidikan. Yayasan Kita Menulis.

Sutrisman, D. (2019). Pendidikan Politik, Persepsi, Kepemimpinan, dan Mahasiswa. Guepedia.

Ulfaningsih, M. S., May, A. D., & Agustang, P. (n.d.). Persepsi Orang Tua Tentang Kelanjutan Pendidikan Anak Ke Perguruan Tinggi Di Desa Samaturue Kecamatan Tellulimpoe Kabupaten Sinjai.

Urbach, N., & Agustang, A. (2019). Preferensi Orang Tua Dalam Menyekolahkan Anaknya di Desa Amola Kecamatan Binuang Kabupaten Polewali. JURNAL SOSIALISASI, 89–94.

Zajuli, S. A., & Darmiyanti, A. (2023). Etika dan Profesionalisme dalam Pembentukan Guru yang Berkarakter. Jurnal Ilmiah Wahana Pendidikan, 9(2), 591–599.


Article Metrics

Abstract view : 58 times | PDF view : 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Slamet Juwanto

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.