PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE TPS (THINK PAIR SHARE) TERHADAP HASIL BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VII SMP NEGERI 1 PASIMASUNGGU (STUDI PADA MATERI POKOK PENCEMARAN LINGKUNGAN)

Adisti Adisti(1*), Ramlawati Ramlawati(2), Abdul Mun'im(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.35580/ipaterpadu.v2i1.11157

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui 1) tingkat hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah dibelajarkan dengan model pembelajaran kooperatif tipe TPS (Think Pair Share) 2) tingkat hasil belajar peserta didik sebelum dan sesudah dibelajarkan dengan model pembelajaran konvensional 3) ada tidaknya pengaruh positif model pembelajaran kooperatif tipe TPS (Think Pair Share) terhadap hasil belajar peserta didik kelas VII SMP Negeri 1 Pasimasunggu. Penelitian ini adalah penelitian quasi experimental dengan populasi seluruh peserta didik kelas VII  yang terdiri dari 90 orang. Sampel sebanyak dua kelas dipilih dengan menggunakan teknik Simple random sampling. Pengambilan data penelitian dilakukan dengan menggunakan tes hasil belajar. Data dianalisis uji statistik deskriptif dan inferensial. Untuk mengetahui ada tidaknya pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TPS (Think Pair Share) terhadap hasil belajar dilakukan uji t. Hasil analisis deskriptif pada kelas eksperimen diperoleh nilai rata-rata 20,10 termasuk dalam kategori tinggi dan untuk kelas kontrol diperoleh nilai hasil belajar dengan rata-rata 19,03 kategori tinggi. Dan untuk analisis statistik inferensial menunjukkan hasil uji hipotesis nilai t hitung 4,64 dan t tabel 1,67 sehingga hasil uji hipotesis diperoleh bahwa ada pengaruh hasil belajar peserta didik dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe TPS (Think Pair Share) daripada model pembelajaran konvensional.

Full Text:

PDF

References


Boleng, D.T. (2014). Pengaruh Model Pembelajaran Cooperative Script dan ThinkPair-Share terhadap Keterampilan Berpikir Kritis, Sikap Sosial, dan Hasil Belajar Kognitif Biologi Siswa SMA Multietnis. Jurnal Pendidikan Sains, Vol.2, No.2, Juni 2014, Hal 76-84

Hamalik, O. (2013). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PT Bumi Aksara.

Mutiah, H. (2015). Pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe TPS (think pair share) dipadu dengan strategi ARIAS terhadap motivasi dan hasil belajar kognitif biologi siswa SMA pada materi sistem reproduksi. Tesis. (magister).

Nuyami, N.M.S, dkk. (2014). Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe Think Pair Share Terhadap Self-Efficacy Siswa SMP Di Tinjau Dari Gender. e– Journal Program PascaSarjana Universitas Pendidikan Ganesha (Volume 4 Tahun 2014).

Surayya, L., Subagia, W., & Tika, I.N. (2014). Pengaruh Model Pembelajaran Think Pair Share Terhadap Hasil Belajar IPA Ditinjau Dari Keterampilan Berpikir Kritis Siswa. e-Journal Program Pascasarjana Universitas Pendidikan Ganesha Program Studi IPA. Vol. 4.

Trianto. (2009). Mendesain Model Pembelajaran Inovatif-Progresif. Jakarta: Kencana Prenada Media Group.


Article Metrics

Abstract view : 370 times | PDF view : 99 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Published by:
Program Studi Pendidikan IPA FMIPA
Universitas Negeri Makassar

Alamat Redaksi:


Indexed By:

 

Creative Commons License
Jurnal IPA Terpadu (JIT) is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial 4.0 International License.