PENGARUH PEMBERIAN POCARI SWEAT SEBELUM LATIHAN TERHADAP KADAR GLUKOSA ATLET FUTSAL

Ulil Amri(1*), Ichsani Ichsani(2), Etno Setyagraha(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Pengaruh pemberian Pocari Sweat sebelum latihan terhadap kadar glukosa atlet futsal Kombat F. C dengan tujuan untuk mengetahui apakah ada pengaruh pemberian Pocari Sweat sebelum latihan terhadap kadar glukosa atlet futsal Kombat F. C. Jenis penelitian ini adalah Jenis penelitian ini bersifat deskriptif metode penelitian yang berusaha menggambarkan atau menginterpretasikan obyek sesuai dengan apa adanya, yaitu analisis 1) Uji Deskriptif, 2) Uji Normalitas Data, 3) Uji Regresi. Subjek penelitian ini adalah atlet futsal Kombat F. C. dengan teknik pengambilan sampel total  sampling atau dengan keseluruhan sampel. Hasil penelitian menunjukkan, Ada Pengaruh pemberian Pocari Sweat sebelum latihan terhadap kadar glukosa atlet futsal Kombat F. C. dengan selisih antara pemberian placebo dengan pemberian pocari sweat  yakni 4.1  mg/dl. Pemberian minuman dengan kandungan karbohidrat 6-8% selama latihan atau pertandingan dapat membantu meningkatkan performa atlet dengan menunda kelelahan. Pocari Sweat merupakan salah satu minuman isotonik yang dapat membantu menggantikan cairan tubuh dan elektrolit yang hilang bersamaan dengan keringat.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 159 times | PDF view : 93 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.