ANALISIS TINGKAT KEBANGKRUTAN DENGAN METODE ALTMAN Z-SCORE PADA PT. HERO SUPERMARKET Tbk

Sulfadliansyah Sulfadliansyah(1*), Nurman Nurman(2),

(1) 
(2) 
(*) Corresponding Author



Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi kebangkrutan dengan metode Altman Z-ScoreĀ  pada PT. Hero Supermarket Tbk. Jenis penelitian yang digunakan adalah deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian ini adalah laporan keuangan PT. Hero Supermarket Tbk dari tahun 2016-2020. Sedangkan sampel penelitian adalah neraca dan laba rugi PT. Hero Supermarket Tbk tahun 2016-2020. Teknik Analisis data menggunakan pengukuran standar atau nilai cut off dalam memprediksi kebangkrutan dengan metode Altman Z-Score yang dimodifikasi yaitu Z = 6,56 (X1) + 3,26 (X2) + 6,72 (X3) + 1,05 (X4). Hasil penelitian menunjukkan bahwa pada PT. Hero Supermarket Tbk pada tahun 2016 sebesar 3,11 dimana jika dibandingkan nilai cut off 3,11 > 2,99 artinya berada dalam keadaan sehat atau tidak bangkrut. Pada tahun 2017 hasil analisis menunjukkan sebesar 2,70 dimana jika dibandingkan nilai cut off 1,81 < 2,70 < 2,99 artinya berada dalam daerah abu-abu atau grey area. Pada tahun 2018 sebesar 1,76 dimana jika dibandingkan nilai cut off 1,76 < 1,81 artinya berada dalam keadaan tidak sehat atau bangkrut. Pada tahun 2019 hasil analisis menunjukkan sebesar 2,07 dimana jika dibandingkan nilai cut off 1,81 < 2,07 < 2,99 artinya berada dalam daerah abu-abu atau grey area. Sedangkan pada tahun 2020 sebesar (0,06) dimana jika dibandingkan nilai cut off (0,06) < 1,81 artinya berada dalam keadaan tidak sehat atau bangkrut.

Kata Kunci : Tingkat Kebangkrutan, Altman z-score


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 43 times | PDF view : 196 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.