Upaya Meningkatkan Hasil Belajar IPA Melalui Model Problem Based Learning Kelas VII SMP Negeri 4 Satap Singkup

Setiana Wulandari(1*), Syamsiah Syamsiah(2), Wahyuni Limonu(3),

(1) SMPN 4 Satap Singkup
(2) Universitas Negeri Makasar
(3) Universitas Negeri Makasar
(*) Corresponding Author



Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik pada pelajaran IPA materi Objek IPA dan pengamatannya kelas VII semester 1 dengan menggunakan model problem based learning (PBL). Penelitian ini merupakan Penelitian Tindakan Kelas yang dilakukan dalam 3 siklus. Subjek penelitian adalah peserta didik kelas VII SMPN 4 Satap Singkup semester ganjil Tahun pelajaran 2021/2022 yang berjumlah 10 orang peserta didik. Pengambilan data dilakukan dengan tes hasil belajar dan observasi. Data yang dikumpul dianalisis dengan menggunakan teknik analisis deskriptif kualitatif. Dari hasil analis didapatkan bahwa prestasi belajar siswa mengalami peningkatan yaitu, siklus I (60%), siklus II (80%) dan siklus III (90%). Kesimpulan dari penelitian ini adalah pembelajaran dengan menggunakan model Problem Based Learning dapat berpengaruh positif terhadap peningkatan hasil belajar peserta didik kelas VII pada materi Objek IPA dan Pengamatannya di SMP Negeri 4 Singkup.

Kata kunci: Penelitian Tindakan Kelas, Model ProblemBased Learning, Hasil Belajar IPA


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 112 times | PDF view : 22 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.