GERAKAN LITERASI SEKOLAH (BEDAH FILM DAN DISKUSI) DALAM MENGEMBANGKAN KEMAMPUAN MENGEMUKAKAN PENDAPAT SISWA UPT SMA NEGERI 6 PINRANG

Ahmad Affandy(1*), A. Otamaya Tenri Awaru(2), Riska Reskiyana(3), Nurul Dwiayu(4), Ahmad Nurdiansyah(5),

(1) UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
(2) UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
(3) UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
(4) UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
(5) UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
(*) Corresponding Author



Abstract


Pendidikan merupakan bekal bagi remaja untuk dapat hidup bermasyarakat. Akan tetapi, kesadaran pendidikan yang masih rendah membuat pendidikan seringkali diabaikan. Kegiatan Literasi bedah film ini merupakan terobosan yang dilakukan untuk dapat memberikan penyuluhan pendidikan dengan lebih menyenangkan. Kegiatan Literasi Sekolah ini dilaksanakan di UPT SMAN 6 Pinrang berjalan dengan baik dengan melibatkan warga sekolah (Guru dan Siswa). Metode yang digunakan adalah memutarkan film yang bertajuk pendidikan dan kemudian  mendiskusikannya  dengan  mengundang  narasumber  yang  bergerak  dalam  film.  Hasil dari kegiatan yang dilaksanakan dari beberapa film yang disaksikan sangat berpengaruh positif, sarat akan motivasi dan nilai-nilai pendidikan, selain dari rasa antusias  yang muncul, siswa juga dapat mengoptimalkan pikiran, memberikan tanggapan dari film tersebut. Simpulan yang dapat dituliskan yaitu, kegiatan literasi sekolah dengan bantuan bedah film dan pendampingan sangat efektif dalam meningkatkan kesadaran siswa UPT SMAN 6 Pinrang akan pentingnya pendidikan. Saran-saran yang dapat dituliskan yaitu, kegiatan bedah film sebaiknya dilaksanakan secara berkelanjutan, agar motivasi warga UPT SMAN 6 Pinrang terpupuk untuk meningkatkan kualitas pendidikan secara efektif dan produktif.


Keywords


literasi, bedah film , UPT SMAN 6 Pinrang

Full Text:

PDF

References


Hayati, S., Yani, A., & Waluya, B. (2016). Penggunaan Media Komik Tanpa Kata untuk Meningkatkan Keberanian Mengemukakan Pendapat pada Mata Pelajaran Geografi di SMPN 12 Bandung. Jurnal Geografi Gea, 6(2).

Indani, N. (2019). Gerakan Literasi Sekolah Sma Negeri 10 Palembang. PROSIDING SEMINAR NASIONAL PROGRAM PASCASARJANA UNIVERSITAS PGRI PALEMBANG, 12(01).

Istiqomah, D., & Habsy, B. A. (2019). Keefektifan konseling realita untuk mengatasi kecemasan mengemukakan pendapat pada siswa SMP. Indonesian Journal of Educational Counseling, 3(1), 61–70.

Librianty, H. D., & Sumantri, M. S. (2014). Peningkatan Partisipasi Belajar melalui Metode Bercakap-cakap pada Pembelajaran Bahasa Inggris. Jurnal Pendidikan Usia Dini, 8(1), 81–88.

Wandasari Yulisa (2017). Implementasi Gerakan Literasi Sekolah (GLS) Sebagai Pembentuk Pendidikan Berkarakter. Jurnal Manajemen, Kepemimpinan, dan Supervisi Pendidikan 1(1), 325-342

Mumpuni, A., Ubaedillah, Noviana, E., Cahyaningsih, U., & Nahdi, D. S. (2020). Penyuluhan Pendidikan Melalui Kegiatan Bedah Film Di Desa Watanawang Kabupaten Brebes. BERNAS: Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(4), 649-654.


Article Metrics

Abstract view : 2 times | PDF view : 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Ahmad Affandy, A. Otamaya Tenri Awaru, Riska Reskiyana, Nurul Dwiayu, Ahmad Nurdiansyah

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

View MyStat