Pelaksanaan Pentas Seni Berbasis Daring Untuk Meningkatkan Kreatifitas Siswa-Siswi UPT SPF SMP Negeri 33 Makassar

Dio Triputra Iskandar(1*),

(1) 
(*) Corresponding Author



Abstract


Pensi atau pentas seni, adalah kegiatan yang lazim dilakukan oleh sejumlah sekolah di Indonesia. Penyelenggaraan pensi untuk beberapa sekolah tertentu melibatkan sumber daya yang sangat besar dari aspek sumber daya, khususnya sumber daya finansial. Penyelenggaraan pensi sendiri tuntutannya semakin mendekati event profesional seperti yang dilakukan oleh event organizer (EO) profesional, padahal pelajar sekolah bukanlah tenaga EO pr ofesional. Kegiatan ini berusaha menangkap bagaimana persepsi siswa SMP tentang penyelenggaraan pensi dan berusaha menguji pengetahuan seputar penyelenggaraan pensi serta meningkatkan kreatifitas siswa-siswi. Banyak bentuk dalam meningkatkan kreatifitas siswa-siswi dan kegiatan ini merupakan wadah untuk menuangkan semua kreatifitas jiwa seni dari siswa-siswi. Hasil menunjukkan bahwa pensi sekolah dipersepsi sebagai sesuatu yang penting bagi siswa, namun siswa menilai pihak sekolah dan guru tidak menganggap pensi sekolah sebagai sesuatu yang penting. Pensi sekolah dianggap sebagai sebuah kegiatan yang tidak sekedar buang-buangsumber daya di mata siswanya.

Sehubungan dengan kompetensi mengelola kepanitiaan, tidak terlalu melibatkan siswa-siswi karena adanya kebijakan untuk membatasi jumlah orang yang terlibat akibat covid-19 yang kemudian dialihkan dalambentuk virtual mulai dari rapat kepanitiaan yang dimandatkan langsung kepada pengurus osis sampai kepada terselenggaranya acara.Kegiatan ini juga di apresiasi sebagai bentuk melepas penat dan meringankan tingkat stress para murid akibat adanya pembatasan sosial skala besar oleh pemerinta akibat adanya covid-19.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 6 times | PDF view : 0 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2023 Dio Triputra Iskandar

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

View MyStat