PENGEMBANGAN BAHAN AJAR MATA KULIAH TEKNOLOGI MULTIMEDIA PADA JURUSAN PENDIDIKAN TEKNIK ELEKTRONIKA FAKULTAS TEKNIK UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR

Sutarsi Suhaeb(1*), Mustamin Mustamin(2), Fajrul Falaakh Basri(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui tahapan pengembangan bahan ajar dan untuk menghasilkan bahan ajar mata kuliah Teknologi Multimedia pada JPTA FT UNM berdasarkan hasil validasi ahli. Jenis penelitian yang diterapkan adalah penelitian dan pengembangan atau Research and Development (R&D) dengan menerapkan model pengembangan MPI (Model Pengembangan Instruksional) sebagai prosedur pengembangannya. Subjek penelitian adalah Mahasiswa(i) JPTA FT UNM adapun sebagai Objek penelitian adalah sebuah Buku Ajar. Hasil dari penelitian ini menghasilkan produk & perangkat pembelajaran materi Teknologi Multimedia berupa buku ajar yang dilakukan melalui tahapan identifikasi, pengembangan, dan evaluasi (Uji Validator Ahli). Hasil validasi oleh validator menyatakan bahwa buku ajar Teknologi Multimedia dinyatakan valid karena penyajian materi dan desain penulisan sangat menarik. Hasil penelitian pada tahap uji validator (1) Validasi oleh Ahli Materi mendapatkan tingkat kelayakan sebesar 92% dari validator 1 dan 84% dari validator 2, (2) Validasi oleh Ahli Desain mencapai

92% dari validator 1 dan 93% dari validator 2, adapun (3) Respon dari Mahasiswa mencapai 92%. Dari hasil penelitian bahan ajar Teknologi Multimedia yang dikembangkan memiliki kategori “Layak” untuk digunakan.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 43 times | PDF view : 7 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.