PROTOTIPE RUMAH CERDAS BERBASIS IOT

Sukriyah Buwarda(1*), Asmawaty Azis(2), Andita Dani Achmad(3), Jatur Andrian kristiyanto(4),

(1) 
(2) 
(3) 
(4) 
(*) Corresponding Author



Abstract


Pemanfaatan teknologi kendali otomatis jarak jauh berbasis internet banyak digunakan sebagai cara memudahkan pengontrolan. Penelitian ini memanfaatkan teknologi smartphone sebagai sistem kendali jarak jauh memanfaatkan jaringan internet sebagai penghubung antara sistem kontrol smartphone dan mikrokontroler wemos D1 ESP 8266 sebagai sistem output dari kendali smartphone, penelitian ini juga memakai sistem input tambahan yaitu sensor cahaya dan RFID. Komponen yang digunakan dalam dalam penelitian ini meliputi : mikrokontroler wemos D1 ESP 8266 sebagai perangkat wifi, relay 8 pin sebagai saklar, solenoid untuk mengunci pintu, motor DC untuk mengoperasikan pagar, modul RFID, modul LDR, rangkaian power supply, dan perngkat smartphone yang digunakan sebagai alat pengontrol melalui aplikasi. Pada penelitian ini dibuat sebuah prototype rumah cerdas yang dapat dikontrol dengan smartphone. Hasil dari percobaan prototype tersebut ditampilkan pada serial monitor mikrokontroler, dan juga dapat dilihat langsung pada perangkat elektronik yang terdapat pada prototype. Dalam percobaan ini tingkat keberhasilan pengiriman 100%  namun terdapat delay yang mengganggu pengiriman data disebabkan oleh kondisi sekitar prototype, delay yang terjadi dalam percobaan antara 0,93 – 3,04 detik.


Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 354 times | PDF view : 32 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.