Pelatihan Hidroponik Sederhana bagi Peserta Didik SMPN 49 Makassar

Andi Rahmat Saleh(1*), Arifah Novia Arifin(2), Faisal Faisal(3), Sitti Saenab(4), Hartono Hartono(5),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(4) Universitas Negeri Makassar
(5) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.35580/smart.v4i2.65101

Abstract


Sayuran merupakan komuditas pertanian penting yang menjadi sumber serat dan vitamin serta mengandung senyawa yang bersifat antioksidan. Para remaja termasuk golongan masyarakat yang kurang menyenangi konsumsi sayuran. Perlunya kegiatan pelatihan untuk mengenalkan peserta didik untuk budidaya sayuran, khususnya hidroponik. Tujuan pelatihan hidroponik sederhana ini untuk memperkenalkan macam-macam tanaman sayuran dan formula nutrisi yang sesuai untuk hidroponik bagi peserta didik di SMPN 49 Makassar. Hasil survey dan analisis situasi di lokasi UPT SPF SMPN 49 Makassar diperoleh data yaitu: 1) sekolah ini terletak di pinggiran perkotaan wilayah kota Makassar Sulawesi Selatan, 2) memiliki area halaman yang tidak begitu luas, 3) berdekatan dengan pasar sehingga banyak limbah-limbah seperti botol bekas dan bekas box buah yang dapat di manfaatkan oleh peserta didik, 4) keadaan Green House hanya diisi oleh tanaman hias dan tidak mendapatkan perawatan. Solusi yang dilakukan kepada mitra adalah berupa pelatihan Hidroponik Sederhana bagi peserta didik di sekolah sebagai kegiatan ekstrakurikuler.

Full Text:

PDF

References


Echeverria, L.P (2008) Hydroponics for The Home. IICA, Costa Rica.

Mas’ud, H (2009). Sistem Hidroponik dengan Nutrisi dan Media Tanam Berbeda terhadap Pertumbuhan dan Hasil Selada. Media Litbang Sulteng. Vol 2:131- 136

Rejeki, A.R (2000) Kebiasaan Makan Sayuran pada Remaja Putri di Perkotaan. Skripsi.Institut Pertanian Bogor. Bogor.

Rosliani, R dan Sumarni, N. (2005). Budidaya Tanaman Sayuran dengan Sistem Hidroponik. Balai Penelitian Tanaman Sayuran Pusat Penelitian Dan Pengembangan HortikulturaBadan Penelitian Dan Pengembangan Pertanian, Bandung.

Tribunnews. (2013). Survey: 93,6 Persen Penduduk Indonesia Kurang Sayur dan Buah. http://www.tribunnews.com/kesehatan/2013/04/30/survei-936 persen- pendudukindonesia-kurangsayur-dan-buah. Diakses pada 9 Maret 2024.

Wijayani, A. dan W. Widodo (2005). Usaha Meningkatkan Kualitas Beberapa Varietas Tomat Dengan Sistem Budidaya Hidroponik. Ilmu Pertanian. Vol.12: 77-83


Article Metrics

Abstract view : 24 times | PDF view : 8 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Andi Rahmat Saleh

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.

 Index by: