Pengembangan Sistem Informasi Alumni Berbasis Web Program Pascasarjana UNM

Selvia Deviv(1*), Muhammad Rais(2), Syahrul Syahrul(3),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Abstrak. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui: 1) menghasilkan pengembangan sistem informasi alumni berbasis web program pascasarjana UNM, 2) mengetahui tanggapan ahli terhadap kualitas sistem informasi alumni berbasis web program pascasarjana UNM, dan 3) mengetahui tanggapan alumni terhadap hasil pengembangan sistem informasi alumni berbasis web program pascasarjana UNM. Jenis penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah research and development (R&D) dengan menggunakan model pengembangan prototyping. Subjek dalam penelitian ini terdiri dari 2 orang ahli sistem dan 30 orang alumni program pascasarjana UNM. Data pada penelitian ini dikumpulkan melalui tes dan angket. Data dianalisis menggunakan metode pengujian kualitas perangkat lunak berdasarkan Standar ISO/EIC 9126 yaitu meliputi aspek functionality, efficiency, portability dan usability. Pada aspek functionality menggunakan angket yang bersifat test-case yang diuji oleh dua orang ahli sistem, aspek efficiency menggunakan bantuan tool GMetrix untuk uji load halaman web, aspek portability menggunakan bantuan tool Browserstack untuk uji kepraktisan sistem dan aspek usability menggunakan kuesioner. Hasil dari penelitian ini menunjukkan bahwa: 1) pengembangan sistem informasi alumni berbasis web program pascasarjana UNM dikembangkan menggunakan model prototyping dengan prosedur pengembangan yaitu membangun prototyping, evaluasi prototyping, pengkodean sistem, menguji sistem, evaluasi sistem, menggunakan sistem. Penilaian sistem menggunakan standar ISO 9126 dengan aspek functionality, efficiency, portability dan usability, 2) hasil tanggapan ahli sistem terhadap kualitas sistem informasi alumni berbasis web program pascasarjana UNM memenuhi aspek functionality yaitu sangat baik dan “layak”. Selanjutnya hasil pengujian aspek efficiency menghasilkan grade A sehingga dapat disimpulkan bahwa sistem informasi alumni telah memenuhi karakteristik efficiency. Hasil pengujian aspek portability menunjukkan sistem telah lulus uji dan memenuhi aspek portability dengan sangat baik, dan 3) hasil tanggapan responden terhadap hasil pengembangan sistem informasi alumni berbasis web program pascasarjana UNM adalah pada kriteria “baik”.

 

Kata Kunci: Penelitian dan Pengembangan (R&D), Sistem Informasi Alumni, Website


Full Text:

PDF

References


Agustian, D. (2021). Implementasi Metode Prototype Dalam Pengembangan Sistem Informasi Tracer Study Pada Alumni Informatika UMM [Undergraduate, Universitas Muhammadiyah Malang]. https://eprints.umm.ac.id/75294/

Aswati, S., Mulyani, N., Siagian, Y., & Syah, A. Z. (2015). Peranan Sistem Informasi dalam Perguruan Tinggi. Jurteksi Royal, 2.

Cholik, C. A. (2017). Pemanfaatan Teknologi Informasi dan Komunikasi untuk Meningkatkan Pendidikan di Indonesia. Syntax Literate; Jurnal Ilmiah Indonesia, 2 No. 6. http://www.jurnal.syntaxliterate.co.id/index.php/syntax-literate/article/view/130

Danuri, M. (2019). Perkembangan dan Transformasi Teknologi Digital. INFOKAM, 15(2), Article 2. http://amikjtc.com/jurnal/index.php/jurnal/article/view/178

Darmawan, D. (2013). Pendidikan Teknologi Informasi dan Komunikasi (Teori & Aplikasi). Penerbit ROSDA.

Eli Rahma, S. (2017). Rancang Bangun Sistem Informasi Alumni Berbasis Web (Studi Kasus: Jurusan Teknik Informatika Universitas Negeri Surabaya). Jurnal Manajemen Informatika, 6(1).

Fitrisia, Y., & Fadhli, M. (2017). Evaluasi Functionality dan Usability External Quality Sistem Informasi Proyek Akhir Politeknik Caltex Riau. Jurnal Komputer Terapan, 3(2), 193–202.

Hilendria, B. A., Junaidi, L. T., Effendi, L., & Astuti, W. (2019). Eksistensi dan Peran Alumni dalam Menjaga Kualitas Mutu Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Mataram. Jurnal Riset Akuntansi Aksioma, 18(2).

Indrayani, E. (2011). Pengelolaan Sistem Informasi Akademik Perguruan Tinggi Berbasis Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK). Jurnal Penelitian Pendidikan, 12(1), 51–67.

Kirana, C., & Wahdaniyah, R. (2018). Implementasi Aplikasi Alumni Berbasis Mobile Application. JEPIN (Jurnal Edukasi dan Penelitian Informatika), 4(2), 179–183. https://doi.org/10.26418/jp.v4i2.25752

Parsaorantua, P. H., Pasoreh, Y., & Rondonuwu, S. A. (2017). Implementasi Teknologi Informasi dan Komunikasi (Studi Tentang Web E-Government di Kominfo Kota Manado). Acta Diurna Komunikasi, 6(3), Article 3. https://ejournal.unsrat.ac.id/index.php/actadiurnakomunikasi/article/view/17378

Sugiyono. (2018). Metode Penelitian Kuantitatif, Kualitatif dan R&D. Penerbit Alfabeta.

Sumardi, S., & Murdowo, S. (2016). Rancang Bangun Sistem Mobile Tracking Untuk Penelusuran Alumni Dengan Menggunakan Media Google MAP API dan SMS Tracing. INFOKAM, 12(2), Article 2. http://amikjtc.com/jurnal/index.php/jurnal/article/view/111

Zulfardinsyah, M., Laode. (2018). Aplikasi Data Alumni Jurusan Pendidikan Teknik Elektro FT UNM Berbasis Web Menggunakan PHP dan MYSQL [Skripsi]. Universitas Negeri Makassar.


Article Metrics

Abstract view : 238 times | PDF view : 57 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.