The Effect of Problem Based Learning Model on The 5th Grade Students Critical Thinking Skill in Thematic Learning SD Inpres Mangasa I Kota Makassar

Nurhaedah Nurhaedah(1*), Rifqienur Adiwardana(2), Abdul Rahman(3), Bahar Bahar(4),

(1) Universitas Negeri Makassar
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) Universitas Negeri Makassar
(4) Universitas Sawerigading Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/publikan.v12i3.39201

Abstract


Keterampilan berpikir kritis merupakan tuntutan abad 21. Keterampilan berpikir kritis siswa dapat dipengaruhi oleh penerapan salah satu model pembelajaran yaitu model problem based learning. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui gambaran penerapan model problem based learning, mengetahui gambaran keterampilan berpikir kritis siswa dan mengetahui adanya pengaruh penerapan model problem based learning terhadap keterampilan berpikir kritis siswa pada pembelajaran tematik kelas V. Penelitian true experimentals ini menggunakan pre-test post-test control group design. Sampel penelitian adalah 50 siswa kelas V SD Inpres Mangasa I Kota Makassar. Data dikumpulkan dengan menggunakan dokumentasi, lembar observasi dan tes . Analisis data menggunakan analisis deskriptif dan inferensial. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model problem based learning pada pertemuan I berjalan cukup efektif dengan persentase 71% dan pada pertemuan II berjalan efektif dengan persentase 81%. Peningkatan keterampilan berpikir kritis siswa pada kelompok eksperimen lebih baik daripada kelompok kontrol. Hasil analisis menggunakan independent sample t-test menunjukkan nilai probabilitas sebesar 0,00 > taraf signifikansi 0,05 dan T hitung sebesar 4,406 > T tabel sebesar 2,0106. Sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh yang signifikan pada penerapan model problem based learning terhadap keterampilan berpikir kritis siswa pada pembelajaran tematik kelas V SD Inpres Mangasa I Kota Makassar.

Full Text:

PDF

References


Anugraheni, I. (2018). Meta Analisis Model Pembelajaran Problem Based Learning dalam Meningkatkan Keterampilan Berpikir Kritis di Sekolah Dasar. Polygot, 14(1), 9–18.

Arifuddin, A. (2020). The Analysis of Critical Thinking Skills of Primary School Teacher Candidates in Solving Mathematical Problems. Al Ibtida: Jurnal Pendidikan Guru MI, 7(1), 46–55.

Basu, M. (2020). Promoting Inclusivity in Elementary Classroom Through Art Integrated Learning (AIL). SSRN Electronic Journal, (3703577).

Febrita, I., & Harni. (2020). Penerapan Pendekatan Problem Based Learning dalam Pembelajaran Tematik Terpadu di Kelas IV SD. Jurnal Pendidikan Tambusai, 4(2), 1427–1428. Retrieved from https://jptam.org/index.php/jptam/article/download/608/535

Laswita, L., Darmiany, D., & Saputra, H. H. (2020). Pengaruh Implementasi Model Problem Based Learning Terhadap Keterampilan Berpikir Kritis Peserta Didik pada Muatan IPS Kelas V SDN 30 Ampenan Tahun Pelajaran 2019-2020. Progres Pendidikan, 1(3), 26–34.

Mason, M. (2008). Critical Thinking and Learning. Critical Thinking and Learning. USA: Blackwell Publishing.

Nuraini, F., & Kristin, F. (2017). Penggunaan Model Problem Based Learning (PBL) untuk Meningkatkan Hasil Belajar IPA Siswa Kelas V SD. E-Jurnal mitra pendidikan, 1(4), 369–379.

Rahman, A., & Ristiana, E. (2020). Pengaruh Model PBL Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis dan Pemahaman Konsep IPA Siswa Kelas V SDN 30 Sumpangbita. Jurnal Pendidikan, 4(1), 29–41. Retrieved from https://doi.org/10.33487/edumaspul.v4i1.201

Rahmatia, F., & Yanti, F. (2020). Pengaruh Model Pembelajaran Problem Based Learning (PBL) Terhadap Kemampuan Berpikir Kritis Di Sekolah Dasar. Jurnal Pendidikan Tambusain, 4(4), 889–898.

Safrida, L. N., Ambarwati, R., Adawiyah, R., & Albirri, E. R. (2018). Analisis Kemampuan Berpikir Kritis Mahasiswa Program Studi Pendidikan Matematika. EDU-MAT: Jurnal Pendidikan Matematika, 6(1), 10–16.

Setiawan, M. A. (2017). Belajar dan Pembelajaran. Ponorogo: Uwais Inspirasi Indonesia.

Sugiyono. (2017). Metodologi Penelitian Pendidikan Kuantitatif, Kualitatif dan RND. Bandung: Alfabeta.

Sumantri, M. S. (2015). Strategi Pembelajaran: Teori dan Praktik di Tingkat Pendidikan Dasar. Jakarta: Rajagrafindo Persada.

Zakiah, L., & Lestari, I. (2019). Berpikir Kritis dalam Konteks Pembelajaran. Bogor: Erzatama Karya Abadi.


Article Metrics

Abstract view : 104 times | PDF view : 3 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2022 Nurhaedah Nurhaedah, Rifqienur Adiwardana, Abdul Rahman, Bahar Bahar

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Publikasi Pendidikan : Jurnal Pemikiran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bidang Pendidikan

ISSN 2548-6721 (online), ISSN 2088-2092 (print)
Email: publikan@unm.ac.id

Free counters!

 Creative Commons License
Publikasi Pendidikan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Publikasi Pendidikan : Jurnal Pemikiran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bidang Pendidikan Indexed by