Pendampingan Pemilihan Model Pembelajaran Ditinjau Dari Perkembangan Kognitif Siswa Sekolah Dasar

Pebria Dheni Purnasari(1*), Margaretha Lidya Sumarni(2), Yosua Damas Sadewo(3),

(1) PGSD, Institut Shanti Bhuana, Bengkayang Kalimantan Barat
(2) PGSD, Institut Shanti Bhuana, Bengkayang Kalimantan Barat
(3) PGSD, Institut Shanti Bhuana, Bengkayang Kalimantan Barat
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/publikan.v12i1.31856

Abstract


Hasil observasi yang menunjukkan bahwa para guru di SD Negeri 2 Sungai Betung mengalami kesulitan dan kendala ketika diharuskan untuk melaksanakan pembelajaran secara daring, selain itu penggunaan model pembelajaran juga belum bervariatif. Proses pembelajaran yang dilakukan berfokus pada penyampaian materi ajar pada siswa tanpa memperhatikan pemilihan model yang tepat serta penggunaan teknologi sebagai media dalam pembelajaran masih tergolong rendah. Hal ini terlihat pada strategi pembelajaran jarak jauh yang dilakukan yakni dengan membentuk kelompok belajar, dan memberikan pengajaran di rumah siswa. Selanjutnya metode mengajar yang digunakan adalah penugasan. Proses pembelajaran tersebut menunjukkan bahwa pemanfaatan teknologi dan penggunaan model pembelajaran belum dilakukan. Pendampingan tersebut diilakukan dalam bentuk pengajaran dan pelatihan mengenai model pembelajaran dan manfaat teknologi sebagai media ajar serta mengaplikasikannya dalam proses pembelajaran sehingga tercipta strategi ajar dengan memanfaatkan teknologi yang berintegrasi dengan model pembelajaran. Kegiatan pengabdian dilakukan melalui tahap diskusi, memberikan penjelasan mengenai jenis dan ragam model pembelajaran dengan memperhatikan perkembangan kognitif siswa dengan media pembelajaran daring, kemudian memberikan pelatihan pembuatan media pembelajaran daring. Kegiatan tersebut dilaksanakan selama satu semester dan diakhiri dengan evaluasi. Pendampingan pemanfaatan media teknologi berintegrasi model pembelajaran dilaksanakan dengan skema pengabdian kemitaan masyarakat. 


Keywords


Model Pembelajaran; Media Pembelajaran; Perkembangan Kognitif; Sekolah Dasar; Kompetensi Guru

Full Text:

PDF

References


Ahmad, F. (2017). Guru SD di Era Digital. Semarang: CV Pilar Nusantara.

Haryanto, U. F. (2020, 4 25). Menegosiasikan Pembelajaran di Tengah Wabah Covid-19. Tanjungpinang: kepridays.co.id. From https://kepridays.co.id/2020/04/25/menegosiasikan-pembelajaran-di-tengah-wabah-covid-19/

Kemendikbud.go.id. (2020, 3 24). SE Mendikbud: Pelaksanaan Kebijakan Pendidikan Dalam Masa Darurat Penyebaran Covid-19. Jakarta: kemendikbud.go.id. From https://www.kemdikbud.go.id/main/blog/2020/03/se-mendikbud-pelaksanaan-kebijakan-pendidikan-dalam-masa-darurat-penyebaran-covid19

Ormrod, J. E. (2008). Psikologi Pendidikan Membantu Siswa Tumbuh dan Berkembang. Jakarta: Erlangga.

Purnasari, P. D., & Sadewo, Y. D. (2019). Penerapan Model Pembelajaran PBL Dalam Meningkatkan Aktivitas, Minat, dan Hasil Belajar Ekonomi Pada Siswa Kelas X (Studi Kasus Pada SMA Negeri 1 Bengkayang). Sebatik, 23(2), 489-497.

Purnasari, P. D., & Sadewo, Y. D. (2020). Perbaikan Kualitas Pembelajaran Melalui Pelatihan Pemilihan Model Pembelajaran dan Pemanfaatan Media Ajar di Sekolah Dasar Wilayah Perbatasan. Jurnal Publikasi Pendidikan, 10(2), 125-132.

Ridha, M. (2018, 1 29). Menjadi Guru di Era Digital. Jakarta. From https://geotimes.co.id/opini/menjadi-guru-di-era-digital-2/

Sa’diyah, I., Savitri, A., Widjaya, S. F. gading, Wicaksono, F., & Wibisono, A. D. R. (2021). Peningkatan Keterampilan Mengajar Guru SD / MI melalui Pelatihan Media Pembelajaran Edugames Berbasis

Sibuea, M. F., Sembiring, M. A., & Agus, R. T. (2020). Efektivitas Pembelajaran Daring Berbasis Media Sosial Facebook dalam Meningkatkan Hasil Belajar. Journal of Science and Sosial Research, 3(1), 73-77.

Sunanjar, F. (2016). Pemanfaatan TIK untuk Pembelajaran. Jakarta: Kompasiana. From https://www.kompasiana.com/mbie/58249571ee9273a5078b4568/pemanfaatan-tik-untuk-pembelajaran-sd

Suryana, D. (2013). Pengetahuan Tentang Strategi Pembelajaran dan Motivasi Guru. Jurnal Ilmu Pendidikan, 19(2), 196-201.

Turmuzi, M., Kurniati, N., & Hikmah, N. (2021). Pelatihan Pembuatan dan Penggunaan Alat Peraga Matematika SD di Kecamatan Lingsar Kabupaten Lombok Barat. Jurnal Publikasi Pendidikan, 11(3), 213–220.


Article Metrics

Abstract view : 247 times | PDF view : 5 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.




Copyright (c) 2022 Pebria Dheni Purnasari, Margaretha Lidya Sumarni, Yosua Damas Sadewo

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

Publikasi Pendidikan : Jurnal Pemikiran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bidang Pendidikan

ISSN 2548-6721 (online), ISSN 2088-2092 (print)
Email: publikan@unm.ac.id

Free counters!

 Creative Commons License
Publikasi Pendidikan is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.

Publikasi Pendidikan : Jurnal Pemikiran, Penelitian dan Pengabdian Masyarakat Bidang Pendidikan Indexed by