Penerapan Model Problem Based Learning Untuk Meningkatkan Hasil Belajar Muatan Pelajaran Matematika

Murni Fariatun(1*), Widya Karmila Sari Ahmad(2), Irfan Mus(3),

(1) SDN Mergawati 01
(2) Universitas Negeri Makassar
(3) UPT SPF SDN Percontohan PAM Makassar
(*) Corresponding Author



Abstract


Rendahnya hasil belajar peserta didik dalam muatan pelajaran Matematika materi membandingkan dua bilangan. Hal ini dibuktikan dengan ketercapaian hasil belajar peserta didik 50 % dari 24 peserta didik belum mencapai nilai ketuntasan minimal yang ditetapkan yaitu 70. Berdasarkan permasalahan tersebut, maka tujuan penelitian yang hendak dicapai adalah: (1) mengetahui proses pembelajaran Matematika dengan model Problem Based Learning (Pembelajaran Berbasis Masalah), untuk meningkatkan pemahaman peserta didik terkait dengan materi membandingkan dua bilangan dan (2) mengetahui peningkatan hasil belajar peserta didik kelas I SDN Mergawati 01 terkait dengan materi membandingkan dua bilangan dengan model Problem Based Learning. Subyek penelitian ini adalah peserta didik kelas I SDN Mergawati 01 yang terdiri dari 24 orang peserta didik. Hasil penelitian menggunakan metode Problem Based Learning menunjukkan adanya peningkatan hasil belajar peserta didik juga menunjukkan peningkatan yang sangat signifikan. Pada siklus pertama nilai rata-rata peserta didik mencapai 75 atau sebanyak 64% peserta didik mencapai nilai ketuntasan yang diterapkan. Dan pada siklus 2 mengalami peningkatan kembali yaitu nilai rata-rata yang diperoleh adalah 86 atau 88% peserta didik mencapai ketuntasan minimal. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa penerapan model Problem Based Learning dapat meningkatkan hasil belajar peserta didik materi membandingkan dua bilangan. 

Kata Kunci:  Problem Based Learning: Hasil Belajar; Matematika


Full Text:

PDF

References


Arikunto Suharsimi., Suhardjono, dan Supardi. (2006). Penelitian Tindakan Kelas. Jakarta: Bumi Aksara

Arifin, Zaenal. 2010. Evaluasi Pembelajaran. Bandung: Alfabeta.

Arikunto, Suharsimi. (2009). Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Jihad, Asep dan Haris, Abdul. (2010). Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada.

Purwanto. (2010). Evaluasi Hasil Belajar. Yogyakarta: Pustaka Pelajar.

Sudjana, Nana. 2013. Penilaian Hasil Proses Belajar Mengajar. Bandung: PT. Remaja Rosdakarya.

Aqib, Zainal. (2006). Penelitian Tindakan Kelas Untuk: Guru. Bandung: Yrama Widya

Budimansyah, Dasim. (2002). Model Pembelajaran dan Penilaian Berbasis Portofolio. Bandung: PT. Genesindo

Hamalik, Oemar. (2003). Kurikulum dan Pembelajaran. Jakarta: Bumi aksara

Hamalik, Oemar. (2003). Proses Belajar Mengajar. Jakarta: Bumi aksara

Natawidjaja, Rochman dan L.J Moleong. (1985). Psikologi Pendidikan untuk SPG. Jakarta: Departemen Pendidikan dan Kebudayaan

Poerwadarminta, WJS. (2002). Kamus Umum bahasa Indonesia. Jakarta: Balai Pustaka

Sanjaya, Wina. (2005). Pembelajaran dalam Implementasi Kurikulum Berbasis Kompetensi. Jakarta: Kencana Prenada Media Group

Dimyati Dan Mudjiono. (2009). Belajar Dan Pembalajaran. Jakarta: Rineka Cipta


Article Metrics

Abstract view : 155 times | PDF view : 42 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


---------------------------------------------------------

Publisher:

Program Studi PGSD Universitas Negeri Makassar

Email: pgsdjurnal@gmail.com

Contact Hp/wa. (0852 3002 6044)

------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------------

Pinisi Journal PGSD Indexed by:

  

 

 Creative Commons License
Journal Pinisi Pendidikan Guru Sekolah Dasar is licensed under a https://creativecommons.org/licenses/by-nc/4.0/

View My Stats