Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Terhadap Motivasi Dan Hasil Belajar Siswa Pada Materi Sistem Koloid SMAN 4 Bantimurung Maros

Muhlis Lakkas Inapi(1*),

(1) UNIVESITAS NEGERI MAKASSAR
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/pembelajar.v2i1.4135

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui (1) pengaruh model pembelajaran kooperatif  terhadap motivasi belajar (2) pengaruh model pembelajaran kooperatif terhadap hasil belajar (3) hubungan antara motivasi dengan hasil belajar yang dibelajarkan dengan menggunakan model pemebealajaran kooperatif. Penelitian ini merupakan quasi eksperimen. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa kelas XI IPA SMAN 4 Bantimurung-Maros tahun ajaran 2016/2017 sebanyak 5 kelas yang berjumlah 170 siswa. Sampel penelitian ini dipilih melalui random sampling terdiri atas 2 kelas yaitu kelas XI IPA 2 yang dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw  dengan jumlah siswa sebanyak 35 dan kelas  XI IPA 3 dibelajarkan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dengan jumlah siswa sebanyak 35. Instrumen dalam penelitian ini yaitu angket motivasi belajar digunakan untuk mengetahui motivasi belajar siswa pada penerapan model pembelajaran kooperatif dan butir tes hasil belajar pada penerapan model pembelajaran kooperatif. Pengujian hipotesis dilakukan dengan bantuan program SPSS 20.00 for Windows dengan menggunakan analisis Independent Samples Test.

            Hasil analisis statistik deskriptif menyatakan bahwa nilai rata-rata motivasi belajar yang dibelajarkan dengan model pemebelajaran kooperatif  tipe Jigsaw dan STAD yaitu 86,63 dengan katergori sangat baik dan 84,97 dengan kategori baik, dan rata-rata nilai N-Gain hasil belajar pada model pembelajaran kooperatif tipe Jigsaw dan STAD yaitu 0,63 dan 0,35 dengan kategori sedang. Hasil analisis statistik inferensial diperoleh nilai signifikansi 0,001<0,05 untuk motivasi belajar maka H0 ditolak dan H1 diterima artinya ada pengaruh model pembelajaran kooperatif terhadap motivasi belajar, nilai signifikansi 0,000<0,05 untuk hasil belajar maka H0 ditolak dan H1 diterima artinya ada pengaruh model pembelajaran kooperatif terhadap hasil belajar, dan nilai signifikansi 0,010<0,05 untuk korelasi maka H0  ditolak dan H1 diterima artinya ada hubungan secara signifikansi antara motivasi dengan hasil belajar, nilai koefisien korelasi sebesar 0,306 dengan kategori lemah, arah hubungannya adalah positif karena nilai korelasi positif.  Berdasarkan hasil analisis statistik inferensial maka dapat disimpulkan bahwa (1) ada pengaruh model pembelajaran kooperatif terhadap motivasi belajar (2) ada pengaruh model pembelajaran kooperatif terhadap hasil belajar (3) ada hubungan antara motivasi dengan hasil belajar pada materi sistem koloid dengan penerapan model pebelajaran kooperatif.


Keywords


Kata kunci: Kooperatif, Jigsaw, STAD, Motivasi belajar, Hasil belajar

Full Text:

PDF

References


Anni. 2004. Psikologi Belajar. Semarang: UPT MKK UNNES

Departemen Pendidikan Nasional. 2012. Direktorat Jenderal Manajemen Pendidikan Dasar dan

Menengah. Direktorat Pembinaan Sekolah

Depdiknas. 2006. Silabus Mata Pelajaran Kimia. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional.

Erikson.S. 2015. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif dan Motivasi Belajar terhadap

Hasil Belajar Bahasa Indonesia Siswa Kelas VIII Sekolah Menengah Pertama Katolik

Santa Maria Medan. Tesis Tidak Diterbitkan. Medan. Universitas Negeri Medan.

Fadlyani. 2014. Pembelajaran Kooperatif Tipe Jigsaw Pada Konsep Sistem

Pencernaan Makanan Manusia Terhadap Hasil Belajar Siswa SMAN 1 Sakti Kabupaten Pidie. Banda Aceh: Jurnal Biotik, 2 (1), 1-76

Gunarsa. S.D. 2004. Psikologi Keperawatan. Jakarta: PP BPK Gunung Mulia.

Lie. 2004. Cooperatif Learning: Mempraktekkan Cooperatif Learnig di Ruang-ruang Kelas.

Jakarta: Raja Widia Sarana Indonesia

Nurhadi. 2004. Kurikulum 2004 (Pertanyaan dan Jawaban). Jakarta: Grasindo

Nurmiati. 2013. Hubungan Antara Cara Belajar dan Motivasi Belajar Siswa Dengan Hasil

Belajar Biologi siswa SMA di Kota Makassar. Tesis, Tidak diterbitkan. Jurusan Biologi. Makassar: FMIPA UNM.

Rusman. 2010. Model-model Pembelajaran dan Mengembangkan Profesionalisme Guru. Jakarta:

PT. Raja Grafindo Persada

Rukminto, I.A., 1994. Psikologi dan Ilmu Kesejahteraan Sosial. Jakarta: Grafindo Persada.

Sanjaya,W. 2013. Strategi Pembelajaran Berorientasi Standar Proses Pendidikan. Jakarta:

Prenadamedia Group

Sardiaman. 2014. Interaksi dan Motivasi Belajar Mengajar. Jakarta: Raja Grafindo.

Slavin. 2010. Cooperative Learning: Teori, Riset, and Praktik (Terjemahan dari Cooperative

Sudjana. 1996. Cara Belajar Siswa Aktif dalam Proses Belajar Mengajar. Bandung: Sinar Baru

Algensindo

Sufren. 2014. Belajar Otodidak SPSS Pasti Bisa. Jakarta.Elex Media Komputindo Kompas

Gramedia

Sugiyono. 2013. Metode Penelitian Pendidikan Pendekatan Kuantitatif, Kualitattif, dan

R&D.Bandung: Alfabeta.

Suprapto. 2015. Pengaruh Model Pembelajaran Kooperatif Tipe STAD Terhadap Peningkatan

Kemampuan Representasi dan Pemecahan Masalah Matematis Peserta Didik. Lampung:

Journal of Mathematics and Education, 2 (3)

Suprijono. 2013. Cooperatif Learning. Yogyakarta: Pustaka Belajar

Susanto. 2013. Teori Belajar dan Pembelajaran di Sekolah Dasar. Jakarta: Kencana.

Trianto. 2007. Model-Model Pembelajaran Inovatif Berorientasi Konstruktivistik. Jakarta:

Prestasi Pustaka.

Trianto. 2010. Mendesain Model Pembelajaran Inovatif Progresif. Jakarta: Kencana

Uno,H. 2016. Teori Motivasi dan Pengukurannya. Jakarta: Bumi Aksara.


Article Metrics

Abstract view : 3348 times | PDF view : 822 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2018 PEMBELAJAR: Jurnal Ilmu Pendidikan, Keguruan, dan Pembelajaran

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License.

Diterbitkan Oleh

Fakultas Ilmu Pendidikan Universitas Negeri Makassar

Kampus IV UNM Tidung, Gedung HP 101 Fakultas Ilmu Pendidikan. Jalan Tamalate I Tidung Makassar

Email : pembelajar@unm.ac.id

Contak HP: 085299149118 / 081342252446

Pembelajar terindex oleh:

     Image

 

 

Flag Counter

 Image

Pembelajar is licensed under an Attribution-NonCommercial 4.0 International (CC BY-NC 4.0)

 

View PEBELAJAR Stats