PENGARUH KUALITAS PELAYANAN TERHADAP KEPUASAN PELANGGAN PADA PT. PLN (PERSERO) ULP MATTOANGING DI KOTA MAKASSAR

Nursalim Nursalim(1*),

(1) Universitas Negeri Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/jab.v1i1.31641

Abstract


Penelitian ini bertujuan: 1) untuk mengetahui gambaran kualitas pelayanan pada PT PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan Kota Makassar 2) untuk mengetahui tingkat Kepuasan pelanggan pada PT PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan Kota Makassar 3) untuk mengetahui besarnya pengaruh kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan pada PT PLN (Persero) Unit layanan Pelanggan Kota Makassar. Penelitian ini membahas tentang Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pelanggan terhadap Kepuasan Pelanggan pada PT. PLN (Persero) ULP Mattoanging (studi kasus pelanggan rumah tangga daya 900 Va). Jenis Penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan menggunakan desain penelitian kuantitatif. Dalam penelitian ini, peneliti menguji untuk memastikan besarnya pengaruh Kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan, tingkat kepuasan pelanggan, dan kualitas pelayanan PT. PLN (Persero) ULP Mattoanging. Penelitian ini menggunakan metode survey Pengumpulan data dilakukan dengan kuesioner dan dianalisis menggunakan formula statistika, yakni Analisis Regresi Linier Sederhana yang perhitungannya menggunakan bantuan SPSS. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa berdasarkan indikator yang digunakan pada setiap variabel, menunjukkan tingkat kualitas pelayanan di PT. PLN (Persero) Unit Layanan pelanggan di Kota Makassar berada pada Ketegori sangat baik, untuk tingkat kepuasan pelanggan berada pada kategori sangat baik. Dan pengaruh antara kualitas pelayanan terhadap kepuasan pelanggan, dengan nilai sebesar 0,656 yang berada pada interval 0,600-0,799 dengan kategori kuat/tinggi


Full Text:

PDF

References


Abd Rahman Kadir. (2013). Manajemen Pemasaran Jasa: Pendekatan Integratif Antara Teori dan Implementasi (cetakan pertama). PT. Penerbit IPB Press.

Kotler, P., & Santoso, S. (1999). Manajemen Pemasaran di Indonesia. Salemba empat. Mulyadi, D. (2016). Studi Kebijakan Publik dan Pelayanan Publik (2 ed.). Alfabeta. Nasution. (2015). Manajemen Mutu Terpadu (edisi ke 3). Ghalia Indonesia.

Nasution, M. N. (2004). Manajemen Jasa Terpadu. Ghalia Indonesia.

Nazir, M. (2017). Metode penelitian (ke 11). Ghalia Indonesia.

Nuraeni. (2016). Pengaruh Kualitas Pelayanan PT. PLN (Persero) terhadap Kepuasan

Pelanggan di Kabupaten Sinjai (Studi kasus Rumah Tangga Tarif 900 Va). Nurvadilla. (2018). Pengaruh Kualitas Pelayanan terhadap Kepuasan Pemohon KTP -

EL pada Kantor Dinas Kependudukan dan Pencatatan sipil Kabupaten Luwu. Sangadji, Mamang, E., & Sopiah. (2013). Perilaku Konsumen : Pendekatan Praktis.

Andi Offest.

Sinambela, L. P. (2010). Reformasi Pelayanan Publik. Bumi Aksara.

Soedjas, T. (2014). Layanan Wow Untuk Pelanggan. Media Pressindo.

Sudijono, A. (2014). Pengantar Statistik Pendidikan (25 ed.). Raja Grafindo. Sugioyono. (2016). Metode Penelitian Administrasi (23 (ed.)). Alfabeta.

Sutopo, & Suryanto, A. (2006). Pelayanan Prima. Lembaga Administrasi Negara. Tjiptono, F. (2006). Manajemen Jasa. CV Andi OFFEST.

Undang-undang Republik Indonesia No. 25 Tahun 2009 Tentang Pelayanan Publik. Wijaya, T. (2011). Manajemen Kualitas Jasa Cetakan ke-1. PT. Indeks


Article Metrics

Abstract view : 405 times | PDF view : 64 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Indexing by:

   

 

 

Flag Counter

 

 Creative Commons License
JADBIDFISH is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.