HUBUNGAN DAYA LEDAK LENGAN DAN KELENTUKAN PERGELANGAN TANGAN TERHADAP KEMAMPUAN PUKULAN SMASH PADA PERMAINAN BULUTANGKIS SISWA SMA NEGERI 16 MAKASSAR

. Muhammad Ishak(1*),

(1) 
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.26858/com.v3i1.657

Abstract


ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara lain(1) Untuk mengetahui hubungan daya ledak lengan dengan kemampuan pukulan smash pada permainan bulutangkis, (2) Untuk mengetahui hubungan kelentukan pergelangan tangan dengan kemampuan pukulan smash pada permainan bulutangkis, dan (3) Untuk mengetahui hubungan antara daya ledak lengan dan kelentukan pergelangan tangan dengan kemampuan pukulan smash pada permainan bulutangkis. Penelitian ini termasuk jenis penelitian deskriptif. Populasi penelitian ini adalah seluruh siswa SMA Negeri 16 Makassar dengan jumlah sampel penelitian 40 orang siswa yang dipilih secara random sampling. Teknik analisis data yang digunakan adalah teknik analisis korelasi dan regresi dengan menggunakan sistem SPSS Versi 15.00 pada taraf signifikan 95% atau  a 0,05. Bertolak dari hasil  analisis data, maka penelitian ini menyimpulkan bahwa: (1) Ada hubungan yang signifikan daya ledak lengan dengan kemampuan pukulan smash pada permainan bulutangkis, terbukti nilai r0 = 0.839 (P < 0.05), (2) Ada hubungan yang signifikan kelentukan pergelangan tangan dengan kemampuan pukulan smash pada permainan bulutangkis, terbukti nilai r0 = 0.811 (P < 0.05), dan (3) Ada hubungan yang signifikan antara daya ledak lengan dan kelentukan pergelangan tangan dengan kemampuan pukulan smash pada permainan bulutangkis, terbukti nilai R0 = 0.851 (P < 0.05). Dalam melakukan smash kemampuan otot lengan untuk berkontraksi dengan kuat dan cepat akan dapat membantu dalam penempatan bola disaat melakukan smash. Oleh karena itu, otot lengan perlu didukung dengan kondisi fisik daya ledak. Daya ledak lengan adalah kemampuan untuk melakukan suatu kontraksi pada tahanan dalam waktu yang singkat. Daya ledak yang dimaksudkan untuk mendukung teknik smash adalah daya ledak otot lengan. Dengan dukungan kekuatan otot lengan akan dapat membantu kerasnya pukulan shuttle cock (bola), sehingga pukulan yang dilakukan atau disaat melakukan smash lebih akurat dan keras serta cepat. Kelentukan pergelangan tangan berperan untuk memperluas gerak persendian dan gerakan elastis dari otot-otot pergelangan tangan, sehingga gerakan pukulan smash pada permainan bulutangkis nampak lebih luwes dan tidak kaku. kelentukan pergelangan tangan juga dimanfaatkan untuk me-nambah kekuatan atau daya pada lengan pada saat akan melakukan gerakan pukulan smash. Dimana kelentukan pergelangan tangan dapat mem-berikan gerakan tambahan secara cepat dan kuat.

Kata Kunci : Daya Ledak Lengan, Kelentukan Pergelangan Tangan, Pukulan Smash Bulutangkis

ABSTRACT

This study aims to determine the relationship between the other (1) To determine the relationship explosive power arm with the ability to play badminton smash hit, (2) To determine the relationship wrist flexibility with the ability to play badminton smash hit, and (3) To determine the relationship between explosive power arm and wrist flexibility with the ability to play badminton smash hit. This study includes a descriptive type of research. This study population is around 16 Makassar State high school students with a sample of the study 40 students chosen at random sampling. Data analysis techniques used were correlation and regression analysis techniques using SPSS system version 15:00 on 95% or a significant level  of a0.05. Starting from the results of data analysis, the study concluded that: (1) There is a significant relationship with the ability to arm explosive power punches in the sport of badminton smash, proved the value of r0 = 0839 (P < a0.05), (2) There is a significant relationship ankle flexibility hand with the smash hit ability on the game of badminton, proved the value of r0 = 0811 (P < a0.05), and (3) There is a significant relationship between explosive power arm and wrist flexibility with the ability to play badminton smash hit, proved the value of R0 = 0851 ( P < a0.05). The ability to smash the arm muscles to contract powerfully and quickly be able to assist in the placement of the ball when doing smash. Therefore, the muscles in your arms should be supported by the physical condition of explosive power. Explosive power arm is the ability to perform a contraction in custody in a short time. Explosive power is intended to support the smash technique is explosive power arm muscles. With the support arm muscle strength will be able to help hard hit shuttle cock (ball), so that blows that do or when to smash more accurate and harder and faster. Flexibility serves to extend the wrist joint motion and elastic motion of the wrist muscles, so that the movement in the game of badminton smash hit appears to be more flexible and not rigid. wrist flexibility is also used to add to the strength or power in the arm at the time of going to smash hit motion. The wrist where the flexibility can give additional movement quickly and strongly.

Keywords: Arm Explosive Power, Flexibility Wrists, Badminton Smash Hit


Article Metrics

Abstract view : 941 times |

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c)



COMPETITOR IS LICENSED BY :

 Creative Commons License COMPETITOR is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.


COMPETITOR EDITORIAL LOCATION :

 width= Kampus FIK Banta Bantaeng, Jalan Wijaya Kusuma Nomor 14, Rappocini, Makassar, Postal Code 90222


COMPETITOR IS INDEXED BY