PENERAPAN PERANGKAT PEMBELAJARAN IPA FISIKA BERBASIS MULTIMEDIA ICQ UNTUK MENINGKATKAN HASIL BELAJAR SISWA DI SMP/SEDERAJAT SEKOTA KENDARI SEBAGAI SEKOLAH PRAKTEK PEMBELAJARAN BAGI MAHASISWA FKIP-MIPA UHO

Sitti Kasmiati(1*), La Harudu(2),

(1) Jurusan PMIPA/Fisika FKIP UHO
(2) Jurusan PMIPA/Fisika FKIP UHO
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.35580/jspf.v10i3.959

Abstract


It has conducted research-based learning tools Application Development Multimedia ICQ (Internal Control Question) to improve the quality of science teaching at the junior high school or the equivalents derby Kendari. The study was conducted with the specific aim is to improve the learning outcomes of Science-Physics and makes the SMP / equivalent derby Kendari as Learning Practice Model School, for students of Department PMIPA FKIP Unhalu to practice learning, such as (PPL, research / thesis) and other activities under the guidance of a teacher at your school and the faculty as a researcher and observer. This research method is a class action research that has been done for two cycles in class junior class VIII3 Neg. 4 and grade junior VIIIH Neg.5 Kendari in the subject matter Optical instruments. The data obtained through the instruments of the device applied qualitatively analyzed with descriptive statistics. To determine whether the application of the developed device can increase the average activity and student learning outcomes. From the analysis of the data it is concluded that: 1) Activity VIII3 grade students of SMP Negeri 4 Kendari are taught by applying multimedia learning Internal Control Question (ICQ) sufficiently increased from the first cycle to the second cycle, as shown by the average value of student activity in the first cycle of 2.8 and the second cycle increased by 0.5 to 3.3; 2) Results learn science-physics in the first cycle 62 minimum value and a maximum value 89 and the average value of 78; in the second cycle distribution obtained minimum value and a maximum value of 63 to 94 and the average value of 80. Improved learning outcomes IPA-physics can also be seen from the percentage of students who pass that in the first cycle of 84%, increasing to 87% in the second cycle. Likewise for SMP VIIIH class 5 Kendari Activities graders taught by applying multimedia learning Internal Control Question (ICQ) is quite an increase from the first cycle to the second cycle, with an average value of 2.8 in the first cycle and the second cycle the average activity of students has increased to 3.3; 2) Results learn science-physics students in the first cycle minimum value obtained 59 and maximum 92 with an average value of 73.7; Similarly, in the second cycle distribution obtained a minimum value of 63 and a maximum value of 94 with an average value of 80.0; This is also indicated by the percentage increase in the number of students who have completed, in which the first cycle of 65% rising to 90% in the second cycle

Telah dilakukan penelitian Penerapan  Pengembangan  perangkat pembelajaran berbasis Multimedia ICQ (Internal Control Question) untuk meningkatkan kualitas pembelajaran IPA di SMP/sederajat sekota Kendari. Penelitian  dilakukan dengan tujuan khusus adalah meningkatkan hasil belajar IPA-Fisika serta menjadikan SMP/sederajat sekota Kendari sebagai sekolah Model Praktikum Pembelajaran, bagi mahasiswa Jurusan PMIPA FKIP Unhalu untuk melakukan  praktek pembelajaran, seperti (PPL, penelitian/skripsi) dan kegiatan lainnya dibawah bimbingan guru pada sekolah yang bersangkutan dan dosen sebagai peneliti dan observer. Metode penelitian ini adalah penelitian Tindakan Kelas yang telah dilakukan selama dua siklus di kelas Kelas VIII3 SMP Neg. 4 dan kelas VIIIH SMP Neg.5 Kendari pada  materi pokok Alat-alat Optik.  Data-data yang diperoleh melalui  intrumen pada  perangkat yang diterapkan dianalisis dengan statistik deskriptif kualitatif. Untuk mengetahui apakah penerapan perangkat yang dikembangkan dapat meningkatakan  rata-rata aktivitas dan hasil belajar siswa. Dari hasil analisis data diperoleh kesimpulan bahwa: 1) Aktivitas siswa kelas VIII3 SMP Negeri 4 Kendari yang diajar dengan menerapkan pembelajaran multimedia Internal Control Question (ICQ) cukup mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II, hal ini ditunjukkan dengan nilai rata-rata aktivitas siswa pada siklus I sebesar 2,8 dan pada siklus II meningkat sebesar 0,5 menjadi 3,3; 2) Hasil belajar IPA-Fisika  pada siklus I  nilai minimum 62 dan nilai maksimum 89 serta nilai rata-rata 78; pada siklus II diperoleh sebaran nilai minimum 63 sampai dan nilai maksimum 94 serta nilai rata-rata 80. Peningkatan hasil belajar IPA-Fisika juga dapat dilihat dari  Persentase jumlah siswa yang tuntas yaitu pada siklus I sebesar  84 % meningkat menjadi 87 % pada siklus II. Demikian juga untuk kelas VIIIH SMP Negeri 5 Kendari Aktivitas siswa kelas yang diajar dengan menerapkan pembelajaran multimedia Internal Control Question (ICQ) cukup mengalami peningkatan dari siklus I sampai siklus II,  dengan nilai rata-rata  pada siklus I sebesar 2,8 dan pada siklus II rata-rata aktivitas siswa mengalami meningkat  menjadi 3,3; 2) Hasil belajar IPA-Fisika siswa pada siklus I nilai minimum diperoleh 59  dan maksimum 92 dengan nilai rata-rata 73,7. Sama halnya pada siklus II diperoleh sebaran nilai  minimum 63 dan nilai maksimum 94 dengan nilai rata-rata 80,0. Hal ini juga ditunjukkan oleh persentase peningkatan jumlah siswa yang sudah tuntas , dimana siklus I sebesar 65 % meningkat menjadi 90 % pada siklus II.

Kata Kunci:         perangkat pembelajaran berbasis multimedia, ICQ, hasil belajar fisika

Full Text:

PDF (223 - 236)

References


Anonim, (1991). Kurikulum Pendidikan Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam

Lembaga Pendidikan Tenaga Kependidikan (MSAINS-LPTK) ProgramStrata Satu (S-1), Jakarta: Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi.

-----------, 2004c. SAINS 4: Landasan Teori dalam Pengembangan Model Pengajaran (SN-36). Materi Pelatihan Terintegrasi Berbasis Kompetensi. Direktorat Pendidikan Lanjutan Pertama. Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah. Departemen Pendidikan Nasional. Jakarta.

-----------, (2006), Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Republik Indonesia No.24 Tahun 2006 Tentang Pelaksanaan Permendiknas Nomor 22 dan No.23 Tahun 2006. Jakarta: Depdiknas.

Anonim, (2004a). SAINS 1: Hakikat Sains (SN-1). Materi Pelatihan Terintegrasi Berbasis Kompetensi . Direktorat Pendidikan Lanjutan Pertama. Direktorat Jenderal Pendidikan Dasar dan Menengah. Departemen Pendidikan Nasional. Jakarta.

Anonim, http:// www. wikipedia.co.id/ICQ-software.html, 7 Juni 2012

Anonim, http://www.tech-faq.com/how-does-ICQ-password-recovery-work.html, 30 Maret 2012

Anonim, http://slidemgrafison.blogspot.com/2008/10/presentasi-interaktif-dengan-pegelolaan.html diunduh pada tanggal 20 April 2012

Anonim, http://tirman.wordpress.com/multimedia-pembelajaran,22 Maret 2013

Anonim, http://id.wikipedia.org/wiki/ICQ,22 Maret 2013

Ardan, S, 2007. Efektifitas Penggunaan Media Interaktif Berbantaun Komputer untuk Meningkatkan Kualitas Pembelajaran Kimia Siswa SMK Negeri 5 Semarang.

Fida, R., (2004). Pengembangan Perangkat Pembelajaran. Disajikan dalam pelatihan model-model pembelajaran, penyusunan SAP dan bahan ajar, Program Hibah Kompetisi A1, Kendari: Jurusan PMSAINS FKIP Unhalu.

Nur, M., (2000b). Buku Panduan Keterampilan Proses dan Hakikat Sains, Surabaya: University Press.

Oemar Hamalik. 2003. Proses Belajar Mengajar. Jakarta: PT. Bumi Aksara.

Takda, A.,(2008), Evaluasi Pelaksanaan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP) bagi Sekolah-Sekolah Di Kota Kendari, Laporan

Penelitian, Bappeda dan PM Kota Kendari.

Siahaan, S. 2004. E-learning (Pembelajaran Elektronik) Sebagai Salah Satu Alternatif Pembelajaran http://www.depdiknas.go.id/Jurnal/42/ sudirman.htm (3 November 2006).

Widodo, W., (2000). Pengembangan Perangkat Pembelajaran SAINS untuk Meningkatkan Hasil Belajar Siswa Sekolah Dasar, Jurnal Pendidikan Dasar, Vol 1, Number 2, pp. 37-45.

Wikipedia. 2012. Situs Web. http://id.wikipedia.org/wiki/Situs_web. Diakses tanggal 18 Juni 2012, pukul 09:00 WITA.

Ahmad Sabri. 2007. Strategi Belajar Mengajar & Mikroteaching. Padang: Quantum Teaching.

Depdiknas. 2007. Materi Sosialisasi dan Pelatihan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP). Jakarta.

Badan Standar Nasinal Pendidikan. 2007. Panduan Penilaian Kelompok Mata Pelajaran Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Jakarta: Departemen Pendidikan Nasional

Hamzah B. Uno. 2007. Model Pembelajaran Menciptakan Proses Belajar Mengajar yang Kreatif dan Efektif. Jakarta: Bumi Aksara.

____. 2009. Perencanaan Pembelajaran. Jakarta: Bumi Aksara.


Article Metrics

Abstract view : 671 times | PDF (223 - 236) view : 616 times

License URL: https://creativecommons.org/licenses/by-nc-nd/4.0/

Organized by :

Physics Department
Faculty of Mathematics and Natural Sciences,Universitas Negeri Makassar,
Daeng Tata Raya Street, Parangtambung, Tamalate, South Sulawesi, Indonesia.
Postal Code: 90224 Phone/Fax (0411)840622
Website: http://ojs.unm.ac.id, email: jspf@unm.ac.id

Jurnal Sains dan Pendidikan Fisika (JSPF) is licensed under a creative commons Attribution-NonCommercial-NoDerivatives 4.0 International License