RESELIENSI PANDEMI COVID-19 PADA KEHIDUPAN NELAYAN DI WILAYAH PESISIR KABUPATEN BARRU

Ernawati S Kaseng(1*),

(1) UNM
(*) Corresponding Author



Abstract


ABSTRAK.

 

Kajian ini bertujuan untuk menggambarkan reseliensi pandemi pada pemenuhan kebutuhan hidup  nelayan di wilayah pesisir Kabupaten Barru. Metode pendekatan yang digunakan dalam menggambarkan kajian ini adalah menggunakan pendekatan deskriptif-kualitatif melalui metode survei sederhana peneliti dilapangan. Lokasi kajian adalah desa-desa di wilayah pesisir Kabupaten Barru. Informan  dipilih dengan teknik purposive sampling atau secara sengaja menggunakan kriteria tertentu. Teknik pengumpulan data dilakukan melalui wawancara mendalam, observasi, dokumentasi dan diskusi terfokus. Sumber data terdiri dari data primer dan data sekunder. Kajian ini menggunakan teknik pengabsahan data melalui  triangulasi sumber. Hasil kajian menunjukkan bahwa dampak yang dirasakan nelayan yang bertempat tinggal di desa-desa wilayah pesisir Kabupaten Barru akibat reseliensi pandemi Covid-19 adalah hasil tangkapan laut dan penjualan ikan yang semakin berkurang serta berkurangnya pendapatan untuk menghidupi keluarga mereka, dan terjadinya pengurangan anak kapal ketika melaut. Untuk itu, para nelayan atau masyarakat nelayan dalam pemenuhan hidup keluarga mereka menggunakan beberapa strategi, seperti strategi adaptasi mobilisasi, strategi pemanfaatan sosial, strategi konsilidasi dan strategi diversifikasi.

 


Keywords


Kata Kunci: Reseliensi, Nelayan, Pandemi Covid-19, Wilayah Pesisir

Full Text:

PDF

References


DAFTAR PUSTAKA

Dharmawan AH. 2007. Sistem Penghidupan dan Nafkah Pedesaan. [Internet]. dikutip tangal 17 Febuari 2015]. Sodality: Transdisiplin Sosiologi, Komunikasi, dan Ekologi M anusia ISSN: 1978-4333, 01(02). Dapat diunduh dari: http://journal

Hamzah A & Nurdin HS. (2021). Dampak Pandemi Covid-19 Terhadap Masyarakat Nelayan Sekitar PPN Karangantu. Jurnal Albacore. 4, (1), 73-81.

Husen, I. S. (2014). Dinamika Perubahan Sosial Masyarakat Nelayan Dalam Meningkatkan Taraf Hidup Di Kelurahan Mafututu Kota Tidore Kepulauan. HOLISTIK, Journal Of Social and Culture.

Nursalam. Suardi. Syarifuddin. (2016). Teori Sosiologi (Klasik, Moderen, Postmodern, Saintik, Hermeneutik, Kritis dan Integratif). Jakarta. Writing Revolution.

Septiana, S. (2018). Sistem Sosial-Budaya Pantai: Mata Pencaharian Nelayan dan Pengolah Ikan di Kelurahan Panggung Kecamatan Tegal Timur Kota Tegal. Sabda: Jurnal Kajian Kebudayaan, 13(1), 83-92.

Setiati S & Azwar MK. (2020). COVID-19 and Indonesia. Acta Med Indonesia. 52, (1), 84-89.


Article Metrics

Abstract view : 77 times | PDF view : 10 times

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License.