Perbandingan Penerapan Model PembelajaranPeer Mediated Intruction and InterventiondanModel Pembelajaran Think Pair ShareTerhadap Hasil Belajar Biologi

Arwin Arif(1*),

(1) UIN Alauddin Makassar
(*) Corresponding Author




DOI: https://doi.org/10.35580/bionature.v17i2.2842

Abstract


Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui perbedaan hasil belajar biologi siswa kelas VII SMP Negeri 2 Bajeng Kabupaten Gowa pada pokok bahasan keanekaragaman makhluk hidup yang dibelajarkan dengan model pembelajaran Peer Mediated Intruction and Intervention (PMII) tipe Class Wide Peer Tutoring (CWPT) dan Model pembelajaran Think Pair Share (TPS).Penelitian ini merupakan jenis penelitian eksperimen semu (quasi eksperimen) menggunakan desain pretestpostest nonequivalent control group design. Populasi dari penelitian ini adalah seluruh siswa kelas VII SMP Negeri 2 Bajeng Kabupaten Gowa pada tahun ajaran 2015/2016 yang terdiri atas 3 rombongan belajar yang berjumlah 151 siswa, dengan jumlah sampel 29 orang pada kelas VIIB dan 29 orang pada kelas VIIA.Hasil penelitian menunjukkan bahwa diperoleh nilai thitung 0,557 <ttabel 2,000 dan signifikansi (0,000 < 0,05), hal ini menunjukkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, sehingga dapat disimpulkan bahwa terdapat pengaruh positif dan perbedaan yang signifikan dari penerapan model pembelajaran PMII Tipe CWPT untuk kelas VIIB dengan menggunakan model pembelajaran TPS untuk kelas VIIA.
Kata kunci: CWPT, TPS, Hasil Belajar Biologi

Full Text:

PDF

Article Metrics

Abstract view : 180 times | PDF view : 177 times

Refbacks



Copyright (c) 2017 bionature



Published By:

Jurusan Biologi 

Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam
Universitas Negeri Makasar

Contact Person

Team Jurnal Bionature
Biology Department, Mathematics and Science Faculty
Universitas Negeri Makassar
Jl. Daeng Tata Raya, Parang Tambung, 90224 Makassar, Indonesia
Hp: +6288804746717
email: bionature@unm.ac.id 
Website: https://ojs.unm.ac.id/bionature    

 

Creative Commons License
Journal Bionature is licensed under a Creative Commons Attribution- NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.